Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Hong Kong Open 2024 - 2 Gim Saja, Sabar/Reza Kalahkan Penjegal Mimpi di Istora dan Pastikan Final untuk Indonesia

By Ardhianto Wahyu - Jumat, 13 September 2024 | 13:15 WIB
Ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani, saat tampil pada babak kedua Hong Kong Open 2024, Kamis, 12 September 2024
PBSI
Ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani, saat tampil pada babak kedua Hong Kong Open 2024, Kamis, 12 September 2024

BOLASPORT.COM - Ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani, membalaskan dendam sekaligus memastikan tiket final bagi Merah Putih lebih cepat di Hong Kong Open 2024.

Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani berhasil memenangi pertandingan babak delapan besar Hong Kong Open 2024.

Kemenangan diraih Sabar/Reza atas unggulan ketujuh dari Malaysia yakni Man Wei Chong/Kai Wun Tee, dalam laga di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Hong Kong, Jumat (13/9/2024).

Sabar/Reza menang straight game dengan skor 21-18, 21-15 atas pelapis kedua bagi ganda putra andalan Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, tersebut.

Pertandingan awalnya tidak berjalan dengan mudah bagi Sabar/Reza.

Kampiun Spain Masters 2024 tersebut memulai pertandingan dengan posisi tertinggal. Kejar-kejaran poin pun sempat berlangsung dengan ketat.

Momentum didapatkan Sabar/Reza jelang paruh gim.

Berawal dari tiga poin beruntun yang mengubah skor menjadi 11-8, pasangan independen ini membuka keunggulan hingga lima angka di 14-9 dan kemudian 15-10.

Selisih poin yang cukup jauh itu menjadi modal berharga untuk menghadapi perlawanan Man/Kai di poin-poin tua dengan selisih poin selalu kembali ke 2 angka.

Baca Juga: Hasil Hong Kong Open 2024 - Terenggut 6 Poin Beruntun Berujung Petaka, Fikri/Daniel Tersungkur di Hadapan Kang/Seo

Gim pertama ditutup dengan penempatan bola ke depan dari Sabar yang memancing bola tanggung untuk disambar Reza dua kali. Skor 21-18.

Momentum bagus coba dijaga Sabar/Reza pada gim kedua.

Pasangan peringkat 22 dunia ini kembali menerapkan permainan nol lob untuk membuka peluang menekan dalam reli.

Sabar/Reza dapat membuka selisih poin di kedudukan 7-4.

Walau disamakan dua kali di 7-7 dan 9-9, wakil Indonesia dapat menjaga situasi menguntungkan di jeda interval dengan skor 11-9.

Sabar/Reza makin berada di atas angin dengan torehan poin beruntun untuk mengubah skor dari 14-12 menjadi 19-12.

Kepercayaan diri Sabar/Reza terlihat saat mereka mampu menahan serangan bertubi-tubi dari lawan pada reli berikutnya.

Reza beraksi dengan dua pengembalian dari belakang punggung secara beruntun walau akhirnya mereka harus menunda match point mereka.

Match point didapat Sabar/Reza di kedudukan 20-13.

Kecolongan dua kali, Sabar/Reza akhirnya memastikan kemenangan lewat sodoran Man Wei Chong yang melebar.

Hasil ini menjadi revans dari Sabar/Reza atas kekalahan yang diberikan Man/Kai di semifinal Indonesia Open 2024 pada Juni lalu.

Asa Sabar/Reza untuk menjalani laga final dari ajang bergengsi di Istora digagalkan karena kekalahan 27-29, 13-21.

Kemenangan Sabar/Reza juga memastikan satu wakil Indonesia di final Hong Kong Open 2024 dengan lebih cepat.

Di babak empat besar Sabar/Reza akan menghadapi rekan senegara, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana.

Aroma balas dendam juga tercium karena Sabar/Reza kalah dalam bentrokan pertama dengan duet anyar Pelatnas itu di babak kedua Japan Open 2024 dengan skor 18-21, 16-21.

Baca Juga: Hasil Hong Kong Open 2024 - Leo/Bagas Lagi-lagi Gasak Jawara Korea dengan Skor 1 Digit, Kali Ini Korbannya Rival Ahsan/Hendra

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

China Open 2024 - Shi Yu Qi Sedang Tidak Baik-baik Saja Saat Takluk dari Anthony Ginting, Opsi Rehat Jadi Pilihan?

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
4
12
2
Arsenal
4
10
3
Newcastle
4
10
4
Liverpool
4
9
5
Aston Villa
4
9
6
Brighton
4
8
7
Nottm Forest
4
8
8
Chelsea
4
7
9
Brentford
4
6
10
Man United
4
6
Klub
D
P
1
Borneo
5
13
2
Persebaya
5
13
3
PSM
5
10
4
Persib
5
9
5
Bali United
5
8
6
Persija Jakarta
5
8
7
Persik
5
8
8
Persita
5
7
9
Barito Putera
5
7
10
Dewa United
5
6
Klub
D
P
1
Barcelona
5
15
2
Atlético Madrid
5
11
3
Real Madrid
5
11
4
Villarreal
5
11
5
Celta Vigo
5
9
6
Real Betis
5
8
7
Mallorca
6
8
8
Rayo Vallecano
5
7
9
Alavés
5
7
10
Girona
5
7
Klub
D
P
1
Udinese
4
10
2
Napoli
4
9
3
Inter
4
8
4
Juventus
4
8
5
Torino
4
8
6
Lazio
4
7
7
Verona
4
6
8
Empoli
4
6
9
Atalanta
4
6
10
Milan
4
5
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X