Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AVC Club Championship 2024 - Duel Tim Juara Vs Juara, Lawan Tak Silau dengan Nama Besar 2 Pemain Asing Bhayangkara

By Wahid Fahrur Annas - Jumat, 13 September 2024 | 19:15 WIB
Tim bola voli Iran, Foolad Sirjan Iranian, pada AVC Club Championship 2024
ASIANVOLLEYBALL.NET
Tim bola voli Iran, Foolad Sirjan Iranian, pada AVC Club Championship 2024

BOLASPORT.COM - Tim bola voli putra Indonesia, Jakarta Bhayangkara Presisi, dipastikan tak akan mudah untuk mewujudkan misi lolos ke babak final AVC Club Championship 2024.

Bhayangkara akan kembali menghadapi tim asal Iran pada laga semifinal yang digelar di Shahediyeh Indoor Stadium, Yazd, Iran, Jumat (13/9/2024) malam ini pukul 23.30 WIB.

Setelah dikalahkan tim Iran, Shahdab Yazd pada laga pembuka yang merupakan runner-up Liga Voli Iran atau Iran Super League musim 2023-2024.

Bhayangkara kini akan menghadapi kampiun Iran Super League itu sendiri yakni Foolad Sirjan Iranian.

Duel antara tim juara tersaji yang mempertemukan kampiun Liga Voli Iran menghadapi juara Proliga yang merupakan Liga Voli Indonesia.

Bhayangkara datang dengan komposisi yang lebih kuat setelah merekrut dua anggota tim nasional bola voli Prancis yakni Earvin Ngapeth dan Jean Patry.

Meski demikian, pelatih Foolad Sirjan Iranian yakni Behrouz Ataei Nouri menyatakan sama sekali tak gentar dengan dua amunisi yang dimiliki Bhayangkara.

Baca Juga: Liga Voli Korea - Pelatih Red Sparks Belum Yakin dengan Kombinasi Bukilic dan Megawati karena Terlambat Datang

Ataei Nouri mengatakan bahwa permainan bola voli tidak hanya bergantung terhadap satu atau dua pemain saja.

"Tim Indonesia memiliki dua peraih medali emas Olimpiade yang berkualitas," kata Ataei Nouri, dilansir BolaSport.com dari laman federasi bola voli Iran.

"Kita semua tahu bahwa bola voli adalah olahraga tim dan tidak bergantung pada satu atau dua pemain."

"Tentu saja, pemain berkualitas memang efektif, tetapi mereka tidak bisa berusaha sendiri," ujar Ataei Nouri.

Dua anggota timnas Prancis, Jean Patry (depan) dan Earvin Ngapeth (belakang) saat membela Jakarta Bhayangkara Presisi pada AVC Club Championship 2024
ASIANVOLLEYBALL.NET
Dua anggota timnas Prancis, Jean Patry (depan) dan Earvin Ngapeth (belakang) saat membela Jakarta Bhayangkara Presisi pada AVC Club Championship 2024

Pelatih kepala Foolad Sirjan Iranian juga tak khawatir dengan beberapa pemainnya yang mengalami masalah cedera ringan.

Mereka adalah Mojtaba Mirzajanpourmouziraji (outside hitter) dan kapten tim, Seyed Mohammad Mousavi Eraghi (middle blocker).

Mojtaba Mirzajanpour sendiri pernah memperkuat Jakarta Pertamina Pertamax pada Proliga 2024.

Dia hanya bermain pada putaran kedua Proliga 2024 dengan menggantikan posisi spiker asal Australia, Luke Smith.

Namun, Foolad Sirjan Iranian memiliki dua pemain lainnya yang berbahaya yakni Ali Hajipour Moghdadam Faraouji (opposite) dan Armin Ghelichniazi (middle blocker).

Baca Juga: Jadwal AVC Club Championship 2024 - Bhayangkara Diwaspadai Juara Liga Iran, 1 Langkah Lagi untuk ke Kejuaraan Dunia

"Saya harap kami akan memiliki permainan yang baik pada semifinal, mengingat permainan Indonesia, kami akan mencoba untuk memiliki analisis yang rinci sehingga kami dapat keluar dari pertandinga dengann bangga," kata Ataei Nouri.

"Cedera Mirzajanpour pada pertandingan hari ini bukanlah alasan baginya untuk bermain."

"Tetapi Seyed Mohammad Mousavi sedang menjalani perawatan selama dua hari terakhir, dan menurut diagnosa dokter, kami lebih memilih untuk tidak memainkannya pada semifinal."

"Kami berharap dia akan siap Komposisi tetap kami akan dipertahankan. Saya tidak percaya bahwa kami harus melakukan perubahan yang tidak perlu selama pertandingan."

"Hari ini kami mencoba menggunakan semua pemain untuk mendapatkan motivasi yang diperlukan."

"Saya percaya pada semua pemain dan saya tahu di mana dan pemain mana yang bisa saya gunakan," ujar Ataei Nouri.

Baca Juga: AVC Club Championship 2024 - Indonesia Mau Ukir Sejarah, Bhayangkara Presisi Butuh 1 Kemenangan Lagi

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Agung Kurniawan
Sumber : volleyball.ir
REKOMENDASI HARI INI

Marc Marquez Beri Pukulan untuk Juru Ramal MotoGP Saat Francesco Bagnaia Dianggap Terlalu Santai

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136

TERPOPULER

Close Ads X