BOLASPORT.COM - Sebanyak lima wakil Indonesia akan memperebutkan satu tiket ke babak pamungkas saat tampil pada babak semifinal Hong Kong Open 2024.
Rangkaian pertandingan semifinal Hong Kong Open 2024 akan berlangsung Sabtu, (14/9/2024) mulai pukul 09.00 WIB.
Pertandingan akan dibuka dengan duel pada sektor ganda putri yang digelar di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Hong Kong.
Setelah itu, derbi Indonesia langsung tersaji dalam duel ganda putra yang mempertemukan Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani dan Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana.
Indonesia dipastikan genggam satu tempat pada babak final melalui sektor ganda putra.
Kedua pasangan tersebut sudah bertemu satu kali pada babak 16 besar Japan Open 2024 lalu.
Saat itu, Leo/Bagas keluar sebagai pemenang dengan skor 21-18, 21-16.
Leo/Bagas tentunya berambisi untuk mengatasi Sabar/Reza lagi dalam menjaga tren positif mereka usai menjuarai Korea Open 2024.
Namun, Sabar/Reza juga tidak bisa diremehkan begitu saja usai belum tersentuh kekalahan satu set pun pada Hong Kong Open 2024.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | BWFBadminton.com |
Komentar