Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Arsenal Lagi-lagi Pegang Ekor Man City, Liverpool Digusur Newcastle

By Beri Bagja - Senin, 16 September 2024 | 00:32 WIB
Arsenal setia membuntuti Man City di posisi dua teratas klasemen Liga Inggris usai mengalahkan Tottenham Hotspur pada laga pekan keempat di Tottenham Stadium (15/9/2024).
X.COM/PREMIERLEAGUE
Arsenal setia membuntuti Man City di posisi dua teratas klasemen Liga Inggris usai mengalahkan Tottenham Hotspur pada laga pekan keempat di Tottenham Stadium (15/9/2024).

BOLASPORT.COM - Kemenangan Arsenal atas Tottenham membuat mereka setia mengekor Man City sekaligus bikin dua kursi teratas klasemen Liga Inggris mirip susunan akhir dua musim beruntun.

Derbi London Utara menjadi suguhan mewah dalam agenda pekan keempat Liga Inggris yang mentas pada Minggu (15/9/2024).

Benturan klasik di Tottenham Stadium ini melahirkan Arsenal sebagai pemenangnya.

Margin tipis 1-0 cukup membuat pasukan Mikel Arteta pulang dengan raihan tiga angka dari markas Spurs.

Tripoin disegel The Gunners melalui gol tunggal Gabriel Magalhaes di babak kedua.

Prosesnya berasal dari umpan sepak pojok Bukayo Saka di titik pojok kanan serangan Arsenal.

Operannya disambut tandukan Gabriel, yang berdiri paling tinggi di antara 14 pemain yang memadati area kotak lima meter.

Ayunan kepala bek asal Brasil menyarangkan bola secara keras ke dalam gawang Tottenham.

Kiper Guglielmo Vicario sampai terjengkang tak berdaya ketika jala gawangnya bergetar.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Dibantu Tandukan Bek Paling Produktif, Arsenal Miliki Derbi London Utara

Dengan kemenangan ini, serdadu Arteta menambah koleksi poin menjadi 10 keping.

Mereka naik kembali ke peringkat dua untuk menggeser empat tim sekaligus, yakni Nottingham, Brighton, Aston Villa, dan Liverpool.

London Merah setia memegangi ekor Man City agar tak berlari terlalu kencang.

Anak asuh Pep Guardiola memuncaki tabel dengan 12 angka sempurna.

Sehari sebelumnya, sang juara bertahan menekuk West Ham 2-1 melalui dwigol Erling Haaland.

Erling Haaland (kanan) rayakan gol untuk Man City saat hadapi Brentford pada lanjutan Liga Inggris di Etihad Stadium (14/9/2024).
OLI SCARFF/AFP
Erling Haaland (kanan) rayakan gol untuk Man City saat hadapi Brentford pada lanjutan Liga Inggris di Etihad Stadium (14/9/2024).

Kombinasi hasil tersebut memunculkan fenomena menarik.

Kenaikan Arsenal menyebabkan susunan dua kursi teratas saat ini identik dengan posisi klasemen akhir dua musim beruntun.

Sekarang Man City berada di puncak dengan keunggulan 2 poin dari The Gunners.

Selisih tersebut sama dengan margin yang memisahkan mereka pada klasemen penutup 2023-2024.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Gol 22 Detik Cuma Bikin Syok, Brace Erling Haaland Bikin Man City Menang Comeback

Adapun Man City juga meraih gelar musim 2022-2023 dengan berada tepat di atas Arsenal.

Sementara itu, pada pertandingan terlarut yang digelar Ahad, Newcastle United menang comeback dramatis di kandang Wolverhampton.

Gol Fabian Schaer (75') dan Harvey Barnes (80') membayar lesakan awal Mario Lemina untuk tuan rumah.

Laga di Molineaux berakhir dengan kemenangan 2-1 bagi sang tamu.

Hasil ini membuat The Magpies menggusur Liverpool untuk menduduki peringkat ketiga.

Newcastle meraih 10 poin seperti Arsenal dan hanya kalah selisih gol sementara.

Newcastle juga mempertahankan status istimewa sebagai satu dari lima tim yang belum terkalahkan sampai pekan keempat.

Mereka mengikuti jejak unbeaten Man City, Arsenal, Brighton, dan Nottingham Forest.

Hasil Liga Inggris

  • Southampton 0-3 Manchester United (Matthijs de Ligt 35', Marcus Rashford 41', Alejandro Garnacho 90+6')
  • Brighton and Hove Albion 0-0 Ipswich Town
  • Crystal Palace 2-2 Leicester City (Jean-Philippe Mateta 47', 90+2'; Jamie Vardy 21', Stephy Mavididi 46')
  • Fulham 1-1 West Ham United (Raul Jimenez 24'; Danny Ings 90+5')
  • Liverpool 0-1 Nottingham Forest (Callum Hudson-Odoi 72')
  • Manchester City 2-1 Brentford (Erling Haaland 19', 32'; Yoane Wissa 1')
  • Aston Villa 3-2 Everton (Ollie Watkins 36', 58', Jhon Duran 76'; Dwight McNeil 16', Dominic Calvert-Lewin 27')
  • Bournemouth 0-1 Chelsea (Christopher Nkunku 86')
  • Tottenham 0-1 Arsenal (Gabriel Magalhaes 64')
  • Wolves 1-2 Newcastle (Mario Lemina 36'; Fabian Schaer 75', Harvey Barnes 80')

Klasemen Liga Inggris (klik tautannya)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Premierleague.com
REKOMENDASI HARI INI

Legenda Hidup Barcelona Sambangi 2 Klub Liga 1 2024-2025

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X