BOLASPORT.COM - Barcelona sudah berada di jalan yang benar karena Hansi Flick sedang dalam jalur tepat untuk mengembalikan masa kejayaan era Lionel Messi.
Barcelona sejauh ini memang tampil apik di Liga Spanyol 2024-2025.
Dalam lima laga pertama mereka, Barcelona berhasil menyapu bersih semuanya dengan kemenangan.
Dengan demikian, Blaugrana saat ini masih memuncaki klasemen sementara Liga Spanyol.
Barcelona telah mengumpulkan 15 poin sempurna dari lima pertandingan awal mereka musim ini.
Tidak hanya meraih lima kemenangan, Barcelona juga tampil sangat agresif.
Dalam lima pertandingan, Robert Lewandowski dkk. sudah mencetak 17 gol dan baru kebobolan empat kali.
Baca Juga: Hasil Liga Spanyol - Harinya Lamine Yamal, 10 Pemain Barcelona Jaga Rekor Sempurna
Statistik tersebut rupanya membuat Barcelona asuhan Hansi Flick saat ini terlihat menakjubkan.
Menurut data Opta Jose yang dikutip BolaSport.com, Flick berhasil mencatatkan rekor apik.
Flick membuat Barcelona kembali mencetak 17 gol dalam lima pertandingan pertama mereka di Liga Spanyol.
Catatan start tersebut merupakan pertama kalinya bagi Barca setelah musim 2017-2018 saat Lionel Messi masih ada.
Setelah musim 2017-2018, Barcelona tak bisa lagi menorehkan 17 gol dalam lima pertandingan awal di Liga Spanyol sampai tiba momennya musim ini.
Selain musim tersebut, Blaugrana sebenarnya sempat berhasil mencatatkan 17 gol dalam lima laga awal mereka.
Akan tetapi, catatan itu terjadi sudah sangat lama, yaitu pada musim 1959-1960.
Baca Juga: Girona Vs Barcelona - El Barca Dilarang Sombong, Tim Sekota Bukan Lawan Enteng
Dengan tren apik ini, bisa dibilang Barcelona sudah berada di jalan yang tepat bersama dengan Hansi Flick.
Flick kemungkinan bisa membawa Barcelona kembali berjaya apabila terus menuai hasil positif.
Saat ini, Barcelona masih memuncaki klasemen sementara Liga Spanyol dan unggul empat poin atas rival abadi, Real Madrid.
Pada pertandingan berikutnya, Barcelona akan melakoni laga pertama mereka di Liga Champions 2024-2025.
Robert Lewandowski dkk. akan bertandang ke markas AS Monaco di Stade Louis II.
Adapun pertandingan antara AS Monaco dan Barcelona akan berlangsung pada Kamis (19/9/2024) waktu setempat atau Jumat pukul 02.00 WIB.
Setelah itu, Barcelona bertandang ke Estadi de la Ceramica untuk melawan Villarreal pada jornada 6 Liga Spanyol 2024-2025, Minggu (22/9/2024) petang waktu setempat atau pukul 23.30 WIB.
Baca Juga: Link Live Streaming Girona Vs Barcelona - Kans El Barca Menjauh dari Kejaran Real Madrid
17- @FCBarcelona have scored 17 goals in @LaLiga
— OptaJose (@OptaJose) September 15, 2024
24/25, their best start after their first five games of a season since 17/18 (17). Before the Messi era, the last season to find a similar scoring start was 1959/60 campaign (17). Flow. #FCB ????❤ pic.twitter.com/snLpIjTKBD
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Opta Jose |
Komentar