BOLASPORT.COM - Asnawi Mangkualam masuk dalam line-up terbaik pekan keenam Thai League 1 usai tampil apik bersama Port FC.
Asnawi Mangkualam membuktikan kemampuannya usai disisihkan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia.
Seperti diketahui, Asnawi tidak menjadi pilihan utama STY dalam dua laga pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
STY lebih memilih untuk memainkan Sandy Walsh pada dua laga kontra Arab Saudi dan Australia.
Ia hanya masuk sebagai pemain pengganti ketika menghadapi Arab Saudi pada menit ke-66.
Sedangkan saat menjamu Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Asnawi sama sekali tidak mendapat menit bermain.
Baca Juga: Usai Menangi Duel Melawan Asnawi, Wahyu Prasetyo Langsung Jadi Man of The Match di Liga 1
STY malah menyulap Wahyu Prasetyo sebagai bek kanan tim Garuda.
Setelah kembali dari timnas Indonesia, Asnawi langsung ngegas bersama Port FC.
Pemain berusia 24 tahun itu bermain apik ketika Port FC menjamu Buriram United pada Kamis (12/9/2024).
Ia sukses mengawal pertahanan Port FC sehingga bermain imbang 0-0 lawan sang juara bertahan Liga Thailand tersebut.
Berkat penampilan apiknya, Asnawi dipilih sebagai salah satu pemain terbaik pada pekan keenam Thai League 1.
Bek kanan timnas Indonesia itu masuk dalam daftar team of the week Thai League 1.
Asnawi menjadi satu-satunya pemain Port FC yang menembus skuad tersebut.
Ia bersanding bersama pemain berlabel tim nasional lainnya seperti Neil Etheridge, Ben Davis, hingga pemain muda Thaland Kakana Khamyok.
Berikut team of the week pekan keenam Thai League 1:
Kiper: Neil Etheridge (Buriram United)
Pemain Belakang: Jiraphan Phasukkhan (PT Prachuap FC), Victor Cardoso (Lamphun Warriors), George Fellipe (Nong Bua Pitchaya FC)
Pemain Tengah: Asnawi Manguvalam (Port FC), Ben Davis (Uthai Thani FC), Sorawit Panthong (Muangthong United), Park Jong Woo (Nong Bua Pitchaya FC), William Weiderche (Uthai Thani FC)
Pemain Depan: Kakana Khamyok (Muang Thong United), Taua Ferreira (PT Prachuap FC)
Pelatih Terbaik: Gino Lettieri (Muangthong United)
View this post on Instagram
Asnawi sendiri telah mencatat enam penampilan bersama Port FC musim ini dengan torehan satu assist.
Bahkan, pemain berpostur 174 cm itu selalu bermain 90 menit dalam lima laga terakhir.
Jadi cadangan di timnas Indonesia
Asnawi tetap merespon positif kendati mulai tak dimainkan Shin Tae-yong.
"Selalu menjadi kebanggaan bagi saya untuk bermain bagi negara ini," tulis Asnawi dalam unggahannya di Instagram.
"Kemampuan adalah apa yang mampu Anda lakukan,"
"Motivasi menentukan apa yang Anda lakukan."
"Sikap menentukan seberapa baik Anda melakukannya," pungkasnya.
Asnawi bisa saja kembali menjadi andalan STY jika bermain konsisten bersama Port FC.
Masih ada waktu tiga pekan bagi Asnawi untuk unjuk kemampuan.
Sebelum nantinya timnas Indonesia melawat ke markas Bahrain dan China pada Oktober mendatang.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | instagram.com/thaileague |
Komentar