BOLASPORT.COM - Persija Belajar Bola Bareng 2024 yang digelar di Persija Training Ground, Bojongsari, Depok, Jawa Barat, sukses digelar pada 9-12 September 2024.
Ajang ini sangat bergengsi untuk menambah jam terbang bagi pesepakbola usia muda.
Direktur Persija Youth Development, Ricky Nelson, program ini menjadi ajang pembinaan dan edukasi bagi pemain muda Indonesia.
Turnamen ini dilakukan dalam mempersiapkan diri menuju level tertinggi sepak bola profesional tanah air.
Persija mengundang beberapa tim Liga 1 2024/2024 untuk mengikuti ajang tersebut.
Mereka adalah Persik Kediri, Semen Padang, Persita Tangerang, dan PSS Sleman.
Mereka bertarung untuk menguji perkembangan pemain muda sebelum terjun ke kompetisi resmi.
Ini menjadi kesempatan bagi tim dan pelatih untuk memantau serta menilai kemampuan para pemain U-16 dan U-20 dalam persiapan menghadapi kompetisi Elite Pro Acaderny (EPA) yang akan digelar pada 28 September 2024.
Ricky Nelson juga mengucapkan rasa terima kasih kepada beberapa sponsor yang telah mendukung Persija Belajar Bola Bareng 2024.
Salah satunya dukungan penuh dari Le Minerale.
Kata Ricky Nelson, kerjasama dengan Le Minerale bukan hanya sekedar komersial.
Di sini, ada kesamaan visi untuk memajukan sepak bola Tanah Air, terutama pemain muda.
"Para pemain muda ini akan melanjutkan perjuangan mengharumkan nama bangsa."
"Le Minerale dengan kandungan mineral esensialnya membantu menjaga kebugaran para pemain, baik saat latihan maupun bertanding," kata Ricky Nelson.
Sementara itu, Head of Digital and Public Relation Le Minerale, Yuna Eka Kristina, menjelaskan bahwa pihaknya berkomitmen untuk terus mendukung putra-putri terbaik di Indonesia, termasuk pesepakbola usia muda.
Le Minerale sebagai salah satu brand mineral asli Indonesia berkomitmen untuk mendukung perkembangan atlet muda Indonesia melalui partisipasinya dalam program Persija Belajar Bola Bareng (BBB) 2024 kategori U-16 dan U-20.
"Sebagai produk asli milik Indonesia, kami sangat bangga dilibatkan dan dipercaya oleh Persija dalam program Belajar Bola Bareng ini untuk mendukung dan menemani perjalanan para generasi muda menggapai mimpi untuk mengharumkan bangsa," kata Yuna Eka Kristina.
Program ini disambut dengan antusias oleh para peserta, salah satunya Revalino.
Baca Juga: Diuntungkan Regulasi Liga Belanda, Si Pengangguran Ivan Perisic Ikuti Langkah Thom Haye
“Dengan mengikuti Persija Belajar Bola Bareng ini kami jadi tahu kemampuan kami dan kemampuan lawan juga," ucap Revalino.
Kerjasama ini menjadi bukti bahwa Le Minerale, sebagai produk berkualitas internasional dengan kandungan mineral esensial terjaga, mendukung penuh prestasi atlet muda Indonesia.
Bersama Persija, Le Minerale menghadirkan peluang dan pengalaman yang penting bagi pemain muda, memperkuat visi bersama dalam memajukan sepak bola Indonesia di kancah nasional dan internasional.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar