Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

RESMI - Nomor Punggung Eks Kapten Diambil Alih, Red Sparks Umumkan 20 Pemain untuk Musim 2024-2025

By Wahid Fahrur Annas - Jumat, 20 September 2024 | 17:03 WIB
Outside hitter Daejeon JungKwanJang Red Sparks, Pyo Seung-ju, melepaskan spike dalam laga turnamen pramusim Taichung Bank Formosa Volleyball di Taiwan, Rabu, 11 September 2024
INSTAGRAM.COM/RED__SPARKS
Outside hitter Daejeon JungKwanJang Red Sparks, Pyo Seung-ju, melepaskan spike dalam laga turnamen pramusim Taichung Bank Formosa Volleyball di Taiwan, Rabu, 11 September 2024

BOLASPORT.COM - Tim bola voli putri Korea Selatan, Daejeon JungKwanJang Red Sparks, resmi mengumumkan skuad mereka untuk mengarungi musim 2024-2025.

Red Sparks mengumumkan 20 pemain yang akan berlaga pada KOVO Cup dan Liga Voli Korea musim 2024-2025.

Melalui unggahan di akun media sosial klub, tim berjuluk Red Force itu mencatumkan 20 pemain lengkap beserta nomor punggung pemain pada Jumat (20/9/2024).

Nomor punggung yang dikenakan Lee So-young sebagai kapten Red Sparks pada musim lalu itu juga segera diambil alih.

Nomor 1 milik Lee So-young musim lalu diberikan terhadap pemain muda yang berposisi sebagai outside hitter yakni Kang Da-yeon.

Atlet berusia 19 tahun itu musim lalu mengenakan nomor punggung 19 di Red Sparks.

Akan tetapi, nomor tersebut saat ini diberikan terhadap rekrutan anyar Red Sparks yakni Pyo Seung-ju.

Baca Juga: Hasil Final Voli PON 2024 - Kepulangan Megawati Berbuah Manis, Jawa Timur Raih Emas Setelah Penantian 24 Tahun

Pyo Seung-ju sudah identik dengan nomor 19 sejak masih berseragam Hwaseong IBK Altos.

Selain itu, tim besutan Ko Hee-jin itu juga akan memiliki beberapa wajah baru di dalam skuadnya pada musim 2024-2025.

Mereka adalah Vanja Bukilic, Shin Eun-ji dan Lee Yee-dam yang didatangkan dari Gimcheon Korea Expressway Hi-Pass.

Pemain senior Pyo Seung-ju yang direkrut dari Hwaseong IBK Altos yang diharapkan bisa menggantikan peran yang ditinggalkan Lee So-young.

Lalu dua pemain baru Red Sparks lainnya adalah rookie yaitu Son Hye-jin dan Jeon Da-bin.

Jabatan ban kapten resmi dipegang oleh Yeum Hye-seon yang kebetulan juga merupakan pemain paling senior di kubu Red Sparks.

Adapun pebola voli putri Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi tetap menggunakan nomor punggung 8.

Baca Juga: Laris-Manis Megawati Hangestri Bolak-balik Korea-Indonesia, Mantan Timnas Voli Putri Sayangkan Tak Tampil pada Livoli 2024

Red Sparks akan memulai perjuangan merengkuh trofi pada KOVO Cup yang digelar pada 29 September hingga 6 Oktober 2024.

Kemudian Liga Voli Korea yang bergulir dua pekan setelahnya mulai 19 Oktober 2024.

SKUAD DAEJEON JUNGKWANJANG RED SPARKS MUSIM 2024-2025

1. Kang Da-yeon - Outside hitter
2. An Ye-rim - Setter
3. Yeum Hye-seon - Setter

4. Jeon Da-bin - Outside hitter
5. Noh Ran - Libero
6. Park Eun-jin - Middle blocker

7. Son Hye-jin - Setter
8. Megawati Hangestri Pertiwi - Opposite
10. Park Hye-min - Outside hitter

11. Gwak Seon-ok - Outside hitter
12. Lee Ye-dam - Middle blocker
13. Jeong Su-ji - Libero

14. Kim Chae-na - Setter
15. Lee Seon-woo - Outside hitter
16. Shin Eun-ji - Opposite

17. Jung Ho-young - Middle blocker
18. Lee Ji-soo - Middle blocker
19, Pyo Seung-ju - Outside hitter

20. Choi Hyo-seo - Libero
33. Vanja Bukilic - Opposite

*Nomor di sebelah kiri adalah nomor punggung pemain

Baca Juga: Kronologi Megawati Diizinkan Red Sparks Bantu Jatim di PON 2024 Diungkap Rekan Setim

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Agung Kurniawan
Sumber : BolaSport.com, instagram.com
REKOMENDASI HARI INI

China Open 2024 - Ungkapan Jonatan Christie Usai ke Semifinal Saat Underdog Tuan Rumah Penakluk Viktor Axelsen Meradang

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
4
12
2
Arsenal
4
10
3
Newcastle
4
10
4
Liverpool
4
9
5
Aston Villa
4
9
6
Brighton
4
8
7
Nottm Forest
4
8
8
Chelsea
4
7
9
Brentford
4
6
10
Man United
4
6
Klub
D
P
1
Borneo
5
13
2
Persebaya
5
13
3
PSM
5
10
4
Persib
5
9
5
Bali United
5
8
6
Persija Jakarta
5
8
7
Persik
5
8
8
Persita
5
7
9
Barito Putera
5
7
10
Dewa United
5
6
Klub
D
P
1
Barcelona
5
15
2
Atlético Madrid
5
11
3
Real Madrid
5
11
4
Villarreal
5
11
5
Celta Vigo
5
9
6
Real Betis
5
8
7
Mallorca
6
8
8
Rayo Vallecano
5
7
9
Alavés
5
7
10
Girona
5
7
Klub
D
P
1
Udinese
4
10
2
Napoli
4
9
3
Inter
4
8
4
Juventus
4
8
5
Torino
4
8
6
Lazio
4
7
7
Verona
4
6
8
Empoli
4
6
9
Atalanta
4
6
10
Milan
4
5
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X