Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil China Open 2024 - Match Point Antonsen Ambyar, Titisan Lin Dan Bangkit dari 'Mati Suri' untuk Jumpa Jonatan Christie

By Wahid Fahrur Annas - Jumat, 20 September 2024 | 19:56 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Denmark, Anders Antonsen, pada babak perempat final Olimpiade Paris 2024 di Porte de la Chapelle Arena, 2 Agustus.
LUIS TATO/AFP
Pebulu tangkis tunggal putra Denmark, Anders Antonsen, pada babak perempat final Olimpiade Paris 2024 di Porte de la Chapelle Arena, 2 Agustus.

BOLASPORT.COM - Laga sengit tersaji pada babak perempat final sektor tunggal putra di China Open 2024.

Tunggal putra Denmark, Anders Antonsen bersua harapan terakhir dari tunggal putra tuan rumah yakni Weng Hong Yang.

Pertandingan sudah berjalan alot sejak gim pertama hingga harus memakan waktu selama 91 menit untuk mengetahui pemenangnya.

Kemenangan yang sudah berada di depan mata bagi Antonsen harus sirna pada laga yang digelar di Olympic Sports Centre Gymnasium, Changzhou, China, Jumat (20/9/2024).

Pada gim ketiga, Antonsen sebenarnya mendapatkan momentum duluan setelah mampu unggul dua poin pada skor 17-15 setelah skor masih berimbang sampai 13-13.

Satu smes keras Antonsen dengan segera menghasilkan match point pertama pada skor 20-17.

Baca Juga: China Open 2024 - Performa Saat Masih Jadi No 1 Sudah Hilang, Fajar/Rian Pesakitan Sendiri dan Butuh Solusi

Serangan agresif dari Weng masih berhasil menjaga asa sebagai harapan terakhir tunggal putra tuan rumah untuk mengubah skor menjadi 18-20.

Lagi, satu smes keras Antonsen yang terlalu memanjang keluar terus menghidupkan asa tunggal putra China.

Tiga kesempatan match point Antonsen akhirnya ambyar setelah Weng mampu menyamakan kedudukan dengan terus melancarkan serangan.

Situasi berbalik saat dorongan Antonsen yang keluar dan tampak frutrasi dengan melemparkan sepatunya.

Umpire akhirnya memberikan kartu kuning terhadap Antonsen atas aksinya tersebut.

Duel masih berlanjut saat Antonsen berhasil memaksa set point lagi menjadi 21-21.

Lagi, angkatan bola dari Antonsen jatuh di belakang area permainan Weng Hong Yang.

Tak ada ampun lagi bagi Weng untuk segera meraih kemenangan setelah sempat tertinggal dengan skor 17-20 pada akhir gim ketiga.

Antonsen harus mengakui keunggulan Weng dengan skor akhir 21-19, 19-21, 21-23.

Baca Juga: China Open 2024 - Ungkapan Jonatan Christie Usai ke Semifinal Saat Underdog Tuan Rumah Penakluk Viktor Axelsen Meradang

Antonsen harus rela tiket semifinal yang sudah hampir didapatnya melayang usai kalah dari pemain yang sempat disebut-sebut sebagai titisan Lin Dan itu.

Tahun lalu, Weng berhasil merengkuh dua gelar juara pada Australian Open (Super 500) dan Denmark Open (Super 750).

Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting bahkan sampai harus menelan kekalahan empat kali dari Weng dari total lima pertandingan.

Namun, penampilan Weng mengalami penurunan signifikan setelah menjuarai Denmark Open 2023 dan pada tahun ini bahkan belum pernah melaju sampai babak perempat final turnamen BWF World Tour sebelum China Open 2024.

Weng seakan bangkit dari 'mati suri' setelah penantian panjang dengan kembali berhasil melangkah ke babak semifinal sekaligus untuk pertama kalinya mencapai empat besar turnamen level Super 1000.

Selanjutnya, Weng akan menghadapi tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie pada babak empat besar.

Kedua pemain sudah saling bertemu empat kali dan sama-sama meraih dua kemenangan dan dua kekalahan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Agung Kurniawan
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Nasib Miris Fabio Quartararo yang Mengaku Sampai Frustrasi Karena Yamaha Remuk pada MotoGP 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136