BOLASPORT.COM - Pelatih Barcelona, Hansi Flick, langsung kehilangan kesabaran setelah klub besutannya merasakan kekalahan pertama musim ini.
Barcelona menelan kekalahan 1-2 pada laga perdana Liga Champions 2024-2025 melawan AS Monaco.
Dalam pertandinganitu, Barcelona bertindak sebagai tim tamu dengan melawat ke markas Monaco di Stade Louis II pada Kamis (19/9/2024) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.
Barcelona mengalami petaka saat laga baru berjalan 10 menit karena Eric Garcia menerima kartu merah langsung.
Sejak saat itu, Blaugrana mengalami kesulitan untuk bisa memanfaatkan berbagai peluang yang ada.
Akhirnya Maghnes Akliouche malah berhasil membawa tuan rumah unggul pada menit ke-16.
Meski bermain dengan 10 pemain, Barcelona sempat menyamakan kedudukan berkat aksi Lamine Yamal pada menit ke-28.
Baca Juga: Curhatan Kapten Barcelona Setelah Bikin Teman Sendiri Diganjar Kartu Merah
Akan tetapi, kekurangan jumlah pemain tetap menjadi kerugian besar bagi Barcelona.
Pada menit ke-71, George Ilenikhena berhasil mencetak gol kemenangan bagi AS Monaco.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | football espana |
Komentar