BOLASPORT.COM - Bojan Hodak menyimpan para pemain utama kala Persib Bandung melawan Port FC demi menghadapi Persija Jakarta di Liga 1.
Persib Bandung bersiap menerkam Macan Kemayoran pada pekan keenam Liga 1 2024/25, Senin (23/9/2024) sore.
Pelatih Bojan Hodak harus menyiasati jadwal padat karena timnya bermain di dua kompetisi, Liga 1 dan Liga Champions Asia.
Pada laga pertama Liga Champions Asia kontra Port FC, tak ada penyerang asing yang diturunkan sejak menit awal.
Ciro Alves, Mailson Silva, dan Tyronne Del Pino kini dalam kondisi bugar untuk tampil sejak menit awal.
Satu nama lagi, David Da Silva, masih ditunggu kesembuhannya dari cedera.
"Kami punya waktu dua-tiga hari untuk recovery dan tentu saja saya tidak perlu memotivasi pemain untuk laga melawan Persija ini,” ujar Hodak dikutip dari Kompas.com.
"Saya belum tahu karena beberapa dari mereka ada yang merasa nyeri, kita akan lihat karena padatnya jadwal."
Laga versus Persija adalah pertandingan keempat Persib hanya dalam 12 hari!
Baca Juga: Sandy Walsh Akui Diminta untuk Bela Timnas Irlandia, Namun Pilih Timnas Indonesia
Situasi lebih longgar dialami Persija Jakarta yang hanya bermain di satu kompetisi.
Pelatih Carlos Pena memiliki skuad lebih bugar, dengan Rizky Ridho, Muhammad Ferarri, dan Witan Sulaeman sepenuhnya bugar usai membela timnas Indonesia.
Persib hanya punya empat hari istirahat, Persija punya waktu seminggu penuh untuk berlaga di El Clasico.
Jika Persija bisa memanfaatkan faktor kelelahan di kubu rival, mereka bisa saja memukul Persib pada menit akhir seperti yang dilakukan Port FC.
Berikut prediksi line up Persib vs Persija menurut BolaSport.com
Persib: Kevin Ray Mendoza; Nick Kuipers, Gustavo de Franca, Kakang Rudianto, Edo Febriansah; Marc Klok, Adam Alis, Rachmat Irianto; Mailson Silva, Tyronne Del Pino, Ciro Alves.
Pelatih: Bojan Hodak.
Persija: Carlos Eduardo; Ondrej Kudela, Muhammad Ferarri, Rizky Ridho, Ilham Rio Fahmi Firza Andika; Ramon Bueno, Maciej Gajos, Resky Fandi; Ryo Matsumura, Gustavo Almeida.
Pelatih: Carlos Pena.
Baca Juga: Erick Thohir Bicara Soal Pesawat Pribadi Timnas Indonesia dan Bantahan Pamer Kemewahan
Berikut link live streaming Persib vs Persija
Baca Juga: Antrean Panjang di Depan Marselino Ferdinan, Perlu Keajaiban agar Bisa Bermain di Oxford United
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar