BOLASPORT.COM - Eks pelatih Timnas Korea Selatan, Juergen Klinsmann singgung efek kehadiran Shin Tae-yong sebagai juru taktik Timnas Indonesia.
Seperti yang diketahui, Juergen Klinsmann sempat melatih tim berjuluk Kesatria Taeguk pada 2023-2024.
Pria asal Jerman tersebut sudah paham dengan karakter dan ciri khas warga Korea Selatan.
"Ya saya sudah tahu itu," ujar Juergen Klinsmaan dilansir BolaSport.com dari Kompas.com.
Pengalamannya sebagai juru taktik Korea Selatan membuatnya punya penilaian positif tentang para pemain di Asia.
Menurutnya, para pemain Korea Selatan punya karakter pekerja keras, disiplin, dan pantang menyerah.
Dirinya juga memuji semangat juang masyarakat Korea Selatan.
Karena itu, dia sangat menikmati kebersamaannya kala menjadi juru taktik Korea Selatan.
Baca Juga: Kata Pelatih Vietnam Usai Gilas Bhutan 5-0 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025
“Ya itu adalah karakter yang sangat positif dari orang Korea Selatan," ujar pria yang pernah membawa Jerman Barat sebagai juara Piala Dunia 1990 saat aktif sebagai pemain.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar