Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indra Sjafri Soroti Finishing Timnas U-20 Indonesia Usai Hajar Maladewa

By Wila Wildayanti - Rabu, 25 September 2024 | 23:20 WIB
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri saat menghadiri konferensi pers pasca-laga lawan Maladewa di Stadion Madya, Senayan, Jakarta pada Rabu (25/9/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri saat menghadiri konferensi pers pasca-laga lawan Maladewa di Stadion Madya, Senayan, Jakarta pada Rabu (25/9/2024).

 

BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas U-20 Indonesia Indra Sjafri menyoroti masalah finishing anak asuhnya usai hajar Maladewa.

Timnas U-20 Indonesia sukses mengalahkan Maladewa 4-0 dalam laga perdana Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Rabu (25/9/2024).

Dalam laga ini, Jens Raven dan kawan-kawan memang meraih kemenangan.

Akan tetapi, pertandingan sebenarnya tidak berjalan mulus.

Baca Juga: Respons Erick Thohir Usai Timnas U-20 Indonesia Gilas Maladewa, Kirim Peringatan ke Pemain

Hal ini karena timnas U-20 Indonesia sempat dibuat kesulitan pada babak pertama.

Tim Merah Putih tak kunjung mencetak gol pada babak pertama padahal mereka tampil bagus dan menyerang.

Beberapa peluang juga sebenarnya telah didapatkan skuad Garuda Nusantara.

Namun, mereka cukup kesulitan bisa membobol gawang Maladewa sejak babak pertama.

Justru gol baru bisa dicetak oleh para pemain timnas U-20 Indonesia pada babak kedua setelah Indra Sjafri melakukan perubahan pemain.

Setelah pertandingan Indra Sjafri pun merasa bingung karena tim asuhannya kesulitan mencetak gol di babak pertama.

Baca Juga: Kata Dony Tri Pamungkas Usai Bawa Timnas U-20 Indonesia Hajar Maladewa Empat Gol Tanpa Balas

“Pertama-tama tentu terima kasih atas perjuangan pemain,” ujar Indra Sjafri kepada awak media termasuk BolaSport.com di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Rabu (25/9/2024).

“Ini pertandingan pertama kita yang saya lakoni dengan lawan yang seperti ada perbedaan kualitas tapi ini paling lama golnya,” ucapnya.

“Biasanya di babak pertama ada gol dan memang tim pelatih berdiskusi di babak kedua kita melakukan pergantian pemain dan juga melakukan pergantian strategi dan bukan pertandingan babak pertama kita bermain jelek, tidak.”

Menurutnya, pada babak pertama tim asuhannya tidak main jelek.

Hanya saja memang Maladewa tampil cukup bagus di lini pertahanan sehingga membuat Timnas U-20 Indonesia kesulitan membobol gol.

Baca Juga: Jadwal Timnas U-20 Indonesia Usai Pesta Gol ke Gawang Maladewa, Hanya Punya 1 Hari Istirahat

Namun, ia tetap merasa puas karena para pemain saat diserang bisa menunjukkan permainan terbaik dan mengantisipasi lawan.

Ia meras puas karena saat pergantian dilakukan dengan menaik dua winger dan memasukkan striker Muhammad Ragil berhasil.

Untuk itu, pertandingan berakhir dengan kemenangan 4-0 dalam laga ini.

“Tetapi sepertiga lapangan selalu mentok dengan Maladewa yang bermain sangat deep defending,” kata Indra.

“Untung saja mereka counter attack-nya bisa kita antisipasi terus.”

“Kita kalah orang di tengah dan di babak kedua kita ganti dengan 3-5-2 dan sirkulasi bola lebih cepat dan banyak peluang untuk bisa cetak gol.”

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 - Timnas U-20 Indonesia Bantai Maladewa, 4 Gol Tercipta Kurang dari 15 Menit 

Walaupun timnas U-20 Indonesia meraih kemenangan dalam laga ini.

Pelatih asal Sumatera Barat tersebut tetap menyoroti permasalahan finishing para pemainnya.

Mantan pelatih Bali United itu mengatakan bahwa tim asuhannya sebenarnya memiliki banyak peluang.

Namun, memang masalah finishing tak bisa dibohongi, sehingga harus bisa diperbaiki ke depannya.

“Tetapi tim pelatih tadi menggarisbawahi finishing kita masih belum maksimal,” tuturnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Maarten Paes Hanya Butuh 3 Hari Belajar Indonesia Raya, Paling Keras Teriak Saat Timnas Indonesia Vs China

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136