BOLASPORT.COM - Wojciech Szczesny memutuskan kembali dari pensiun untuk membela Barcelona.
Teka-teki mengenai calon kiper baru Barcelona akhirnya terungkap.
Dari sekian banyak penjaga gawang yang dirumorkan, Barcelona menjatuhkan pilihannya kepada Wojciech Szczesny.
Szczesny sebenarnya sudah pensiun dari dunia sepak bola.
Kiper asal Polandia itu memutuskan gantung sarung tak lama setelah kontraknya di Juventus kedaluwarsa per 30 Juni 2024.
Namun, baru sebentar rehat dari lapangan hijau, Szczesny kini sudah bersiap untuk kembali merumput.
Hal itu terjadi setelah Szczesny menerima tawaran Barcelona.
Menurut laporan dari pakar mercarto asal Italia, Fabrizio Romano, kiper berusia 34 tahun itu sudah dijadwalkan menjalani tes medis di Barcelona dalam beberapa hari ke depan.
Szczesny sendiri telah mengonfirmasi kabar tersebut.
Baca Juga: Link Live Streaming Barcelona Vs Getafe - Waktunya Lamine Yamal dkk Kembali Jauhi Poin Real Madrid
Dia mengaku tak ingin melewatkan kesempatan untuk membela salah satu klub terbaik di dunia.
"Ya, saya sekarang sedang dalam pembicaraan dan mempertimbangkan kepindahan ke Barca," ucap Szczesny seperti dikutip BolaSport.com dari Sport.
"Akan sangat tidak sopan jika saya tidak mempertimbangkan pilihan ini untuk karier saya."
"Barca adalah salah satu klub terbaik di dunia," imbuhnya.
Barcelona sendiri mendadak berburu kiper baru karena sang kapten, Marc-Andre ter Stegen, mengalami cedera parah.
Ter Stegen menderita cedera tendon patella di lutut kanannya saat menghadapi Villarreal pada Minggu (29/9/2024).
Akibat cedera tersebut, kiper Timnas Jerman itu diperkirakan bakal absen sampai akhir musim.
Keputusan Barcelona memilih Szczesny tak terlepas dari segudang pengalaman yang dimiliki sang kiper.
Baca Juga: Lagi Senang-senangnya Bikin Gol di Real Madrid, Kylian Mbappe Harus Absen Nyaris Sebulan
Dia sudah malang-melintang di banyak klub top Eropa.
Szczesny pernah delapan tahun membela Arsenal pada 2009-2017.
Dalam kurun waktu tersebut, Szczesny sempat dipinjamkan ke Brentofrd (2009-2010) dan AS Roma (2015-2017).
Penjaga gawang kelahiran Warsawa itu kemudian pindah permanen ke Juventus pada 2017.
Kariernya di Juventus berkembang pesat.
Szczesny tampil dalam 252 pertandingan dengan catatan 103 clean sheet.
Szczesny juga membantu Si Nyonya Tua memenangkan tiga gelar Liga Italia dan satu gelar Coppa Italia.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Sport, x.com/FabrizioRomano |
Komentar