BOLASPORT.COM - Salah satu media asal Vietnam, Soha, turut menyoroti aksi Mees Hilgers saat melawan Manchester United.
Hal ini tentu tak terlepas dari status Mees Hilgers yang merupakan calon pemain timnas Indonesia.
Pemain berposisi sebagai bek itu diproyeksikan bisa memperkuat timnas Indonesia pada bulan Oktober mendatang.
Mees Hilgers belum lama ini mendapatkan pengalaman berharga dengan melawan Manchester United.
Tepatnya saat Manchester United menjamu FC Twente di Olf Trafford.
Ini merupakan laga lanjutan Liga Eropa 2024/2025 yang terlaksana pada Rabu (25/9).
Pada kesempatan tersebut, Mees Hilgers tampil apik dan mampu membantu FC Twente mengamankan satu poin.
Duel antara Manchester United vs FC Twente berakhir imbang 1-1.
Tak berselang lama dari laga tersebut, Mees Hilgers memperoleh banyak pujian atas penampilannya.
Baca Juga: Shin Tae-yong: Pintu Timnas Indonesia Selalu Terbuka untuk Pemain Liga 1
Salah satunya datang dari media Vietnam, Soha.
Dalam hal ini, Soha menyoroti Mees Hilgers yang memiliki nilai tertinggi ketiga di skuad Twente saat melawan Manchester United.
"Mees Hilgers baru saja tampil di lapangan pada laga Manchester United melawan Twente di Liga Europa."
"Ia membuat media dan penggemar Indonesia sangat heboh dengan penampilannya yang mengesankan."
"Mees Hilgers mendapat nilai tertinggi ketiga di skuad Twente (7.1)."
"Ia merupakan pemain paling banyak menyentuh bola di klub Belanda (66 kali), menyelesaikan 91.8 persen operan dengan benar, tertinggi ketiga di antara pemain utama kedua tim," tulis Soha.
Sementara itu, Mees Hilger berpeluang akan menjalani debut bersama timnas Indonesia pada bulan Oktober mendatang.
Skuad Garuda memiliki dua jadwal pada bulan tersebut.
Rinciannya yakni melawan Bahrain (10/10/2024) dan China (15/10/2024).
Ini merupakan laga lanjutan Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Semoga saja, performa apik Mees Hilgers dapat berlanjut dan membantu timnas Indonesia meraih hasil terbaik.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Soha.vn |
Komentar