Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nasibnya Tak seperti Fonseca, si Pelatih Gagal Beri Hujatan Keras ke AC Milan

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 27 September 2024 | 12:40 WIB
Pelatih gagal AC Milan, Marco Giampaolo.
TWITTER.COM/OPTAPAOLO
Pelatih gagal AC Milan, Marco Giampaolo.

BOLASPORT.COM - Pelatih gagal AC Milan, Marco Giampaolo, memberikan hujatan keras ke I Rossoneri lantaran nasibnya tidak seperti Paulo Fonseca.

Nasib Paulo Fonseca di AC Milan akhirnya terselamatkan berkat kemenangan krusial melawan Inter Milan.

Dalam partai bertajuk Derby della Madonnina, AC Milan sukses memecundangi Inter Milan dengan skor 2-1.

Itu menjadi kemenangan pertama I Rossoneri atas rival sekota setelah 6 kali tak pernah memenangi partai derbi.

Di samping itu, keberhasilan mereka menekuk I Nerazzurri juga menyelamatkan karier Paulo Fonseca.

Dalam beberapa hari terakhir sebelum duel di Giuseppe Meazza, banyak spekulasi bermunculan mengenai kelangsungan karier pelatih asal Portugal tersebut.

Kekalahan dari Inter Milan disinyalir membuat posisinya sebagai pelatih AC Milan tamat.

Baca Juga: Man United Masih Terpuruk Awal Musim Ini, Erik ten Hag Akhirnya Akui Punya 1 Masalah

Akan tetapi, Dewi Fortuna rupanya masih berpihak pada Fonseca.

Ia pun terselamatkan dari pemecatan dan rekor terburuk pelatih klub.

Jika jadi didepak, maka Fonseca tercatat hanya membesut AC Milan dalam 6 pertandingan.

Tidak mengherankan jika pujian kini dialamatkan ke mantan juru taktik AS Roma dan Lille tersebut.

Di saat yang sama, eks pelatih AC Milan, Marco Giampaolo, bereaksi keras.

Marco Giampaolo tak segan memberikan kritik terbuka untuk I Rossoneri.

Sebagaimana diketahui Giampaolo adalah pelatih tersingkat yang pernah menukangi klub Kota Mode.

Baca Juga: Barcelona Tak Bisa Penuhi 1 Hal, Szczesny Terancam Batal Bergabung

Didapuk pada musim panas 2019, ia hanya menjalankan perannya sebagai allenatore selama 111 hari sebelum dipecat.

Giampaolo menjadi pelatih tercepat yang pernah dipecat AC Milan dengan hanya memimpin klub selama 7 pertandingan saja.

"Ada proyek yang dimulai dan dapat dilanjutkan, dan ada pengalaman lain yang berakhir dengan segera," ucap Giampaolo, dikutip BolaSport.com dari Sempre Milan.

"Di Rossoneri, saya kekurangan waktu, saya tidak memiliki kesempatan untuk bekerja dengan baik dan mampu meningkatkan berbagai hal," ujarnya menambahkan.

Giampaolo sendiri akhirnya digantikan perannya oleh Stefano Pioli.

Pelatih kelahiran Swiss tersebut sempat melatih dua tim Liga Italia usai didepak dari AC Milan.

Namun, kariernya juga hanya berumur jagung saat mendampingi Torino dan Sampdoria.

Pelatih AC Milan, Paulo Fonseca, dalam laga melawan Inter Milan di Liga Italia, Minggu (22/9/2024) di Stadion Giuseppe Meazza.
GABRIEL BOUYS/AFP
Pelatih AC Milan, Paulo Fonseca, dalam laga melawan Inter Milan di Liga Italia, Minggu (22/9/2024) di Stadion Giuseppe Meazza.

Baca Juga: Catat, Tanggal Ini Bisa Jadi Hari Terakhir Erik ten Hag Melatih Man United!

Saat ini Giampaolo juga berstatus pengangguran usai diberhentikan Sampdoria pada 2 Oktober 2022.

Sementara itu Paulo Fonseca bakal kembali berjuang untuk meyakinkan AC Milan tidak salah memilihnya.

Dalam laga berikutnya Davide Calabria dkk. bakal menjamu Lecce di San Siro pada pekan ke-6 Liga Italia 2024-2025, Jumat (27/9/2024) atau Sabtu pukul 01.45 WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Calciomerato.com, Sempremilan.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Macau Open 2024 - Sudah Lesu Duluan walau Belum Kalah, Putri KW Kena Revans Bocah Ajaib Jepang

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
5
13
2
Liverpool
5
12
3
Aston Villa
5
12
4
Arsenal
5
11
5
Chelsea
5
10
6
Newcastle
5
10
7
Brighton
5
9
8
Nottm Forest
5
9
9
Fulham
5
8
10
Tottenham
5
7
Klub
D
P
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X