BOLASPORT.COM - Setelah membuat mandek Alvaro Morata, kini Jay Idzes dkk bersama Venezia siap perangi Paulo Dybala dan raja gol Liga Spanyol di kubu AS Roma.
Bek jagoan timnas Indonesia bersiap menjalani big match lanjutan di Liga Italia 2024-2025.
Bersama Venezia, Jay Idzes bertandang ke markas AS Roma, Olimpico, pada pekan keenam Serie A.
Pertandingan tersebut digelar pada Minggu (29/9/2024) petang waktu setempat atau pukul 20.00 WIB.
Media top Italia La Gazzetta dello Sport menjagokan Idzes akan tetap menjadi starter di Olimpico.
Defender pengoleksi 5 caps bagi Tim Merah-Putih memang pilihan utama di lini belakang Venezia.
Sekelarnya skors di pekan pertama musim ini, ia tak pernah absen dari komposisi line-up.
Dalam 4 laga menjadi starter, hanya ketika melawan Fiorentina Idzes tidak bermain penuh.
Selebihnya, Bang Jay - sebutan warganet bagi Idzes - selalu melahap pertandingan sampai peluit akhir.
Partai versus AS Roma juga membuka kesempatan Idzes berduel dengan penyerang papan atas lainnya.
Pada pekan keempat, ia menghadapi bomber top sekaligus kapten timnas Spanyol, Alvaro Morata, saat Venezia tandang ke AC Milan.
I Lagunari memang dilibas 0-4, tetapi Idzes dkk berhasil membuat Morata tumpul dengan tak dibiarkan mencetak satu gol pun.
Idzes juga termasuk pemain bertahan yang selamat dari semprotan media Italia di tengah sederet kesalahan fatal awak Venezia termasuk kiper Jesse Joronen.
Sesuai prakiraan line-up, Gazzetta mencantumkan Idzes sebagai bek tengah-kanan dalam skema 3-5-2 besutan Eusebio Di Francesco.
Ia akan ditemani Michael Svoboda dan Marin Sverko, trio yang memang diproyeksikan sebagai gacoan utama di lini belakang Venezia.
Idzes harus siap-siap meladeni serangan Roma yang diperkuat sederet bintang.
Paulo Dybala jelas menjadi aktor utamanya.
Bintang Argentina tersebut baru saja memecah telur di Serie A musim ini dengan satu golnya tatkala melibas Udinese 3-0 pekan lalu.
Namun, kondisi kompatriot Lionel Messi itu masih dievaluasi kelayakannya.
La Joya mengalami masalah otot dalam laga kontra Bilbao di Liga Europa tengah pekan kemarin.
Kalau mendapat lampu hijau, kesempatan Idzes memerangi aksi-aksi Dybala sepertinya baru tersaji pada babak kedua karena La Joya diprediksi bakal disimpan dulu di bangku cadangan.
Kalaupun Dybala absen, tantangan Idzes dkk akan besar karena kehadiran Artem Dovbyk.
Baca Juga: Hasil Liga Italia - Jay Idzes Main Full, Venezia Raih Kemenangan Pertama Musim Ini Plus Clean-Sheet
Perlahan tapi pasti, raja gol Liga Spanyol musim lalu itu menemukan sentuhannya di Roma.
Dovbyk selalu mencetak gol dalam tiga partai terakhir lintas kompetisi.
Striker Ukraina itu menjebol gawang Genoa, Udinese, dan Bilbao.
Dengan bermodalkan postur raksasa, Dovbyk siap membuat bek-bek Venezia berjibaku keras mempertahankan posisinya.
Di Francesco mengakui bahwa kunjungannya ke Roma, yang notabene mantan tim asuhannya serta klub yang dia perkuat semasa aktif bermain, bakal sukar.
Namun, bekal meraih kemenangan pertama musim ini atas Genoa pekan lalu (2-0) pasti meningkatkan semangat Venezia.
Klub promosi dari Serie B itu kini menduduki peringkat 18 dengan koleksi 4 angka.
"Saya sangat terikat emosional dengan kota ini, klub ini (Roma)," ujar Di Francesco kepada Tuttomercatoweb.
"Tapi sekarang saya harus menang demi fan Venezia."
"Kami akan melakukannya bersama pemain saya dengan tujuan final bertahan di Serie A," katanya.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Gazzetta.it, Tuttomercatoweb.com |
Komentar