BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, menilai kegagalan timnya mengalahkan Madura United disebabkan karena jadwal yang terlalu padat.
Sebagai informasi, duel antara Madura United vs Persib terlaksana di Stadion Bangkalan, Madura, Sabtu (28/9/2024).
Ini merupakan laga pekan ketujuh Liga 1 2024-2025.
Pada kesempatan tersebut, Madura United berhasil unggul cepat melalui gol Lulinha pada menit ketujuh.
Persib kemudian sempat membalikkan keadaan sebelum turun minum.
Dua gol tim tamu dicetak oleh Tyronne Del Pino (30') dan Adam Alis (31').
Namun, performa apik Maung Bandung tak bisa berlanjut pada babak kedua.
Persib gagal menambah gol dan justru harus kebobolan pada menit ke-61.
Gol tersebut lagi-lagi dicetak oleh Lulinha.
Pangeran Biru harus puas berbagi poin dengan Madura United setelah mengakhiri laga dengan skor 2-2.
Bojan Hodak menilai bahwa penurunan performa Persib pada babak kedua disebabkan karena para pemain sudah kelelahan.
"Tapi di babak kedua, kami kelelahan."
"Dan itu alasan kami bisa kebobolan dan mulai melambat," kata Bojan Hodak, dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persib.
Bojan Hodak sendiri sejatinya sudah memprediksi terkait kelelahan yang menghampiri para pemain Persib.
Hal tersebut tak terlepas dari jadwal padat yang ada.
Seperti yang diketahui, Persib sebelumnya baru merampungkan empat laga hanya dalam kurun waktu 12 hari.
"Ini adalah laga kelima kami dalam 17 hari."
"Ini kenapa kami meminta untuk mengubah jadwal."
"Saya sudah tahu sebelumnya, ini akan terjadi."
"Jadi kelelahan menjadi masalah di babak kedua," ucap Bojan Hodak.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar