Cedera tersebut tergolong cukup parah sehingga dia harus naik meja operasi.
Yoro pun diprediksi baru pulih pada akhir Oktober mendatang.
Namun, Erik ten Hag menyebut Yoro berpeluang besar pulih lebih cepat dari perkiraan awal.
Pasalnya, proses pemulihan cederanya berjalan lancar dan tak menemui kendala apa pun.
"Ya, dia baik-baik saja," ucap Ten Hag seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi Man United.
"Sangat menyenangkan bahwa rehabilitasinya berjalan ke arah yang benar."
"Saya mengharapkannya segera comeback, tapi yang saya maksud dengan segera adalah dia sekarang dalam proses perencanaan yang tepat."
"Dia berada di jalur yang benar."
Baca Juga: Man United Vs Tottenham - Berpotensi Hujan Gol, Ten Hag Minta Setan Merah Lakukan 1 Hal
"Dia akan kembali secepat mungkin ke dalam skuad dan ikut latihan tim," tutur juru taktik asal Belanda itu menambahkan.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Man United |
Komentar