BOLASPORT.COM - Vietnam bernasib tragis, mereka tersingkir untuk lolos ke Piala Asia U-20 2025. Sementara Thailand bernasib baik mengikuti langkah timnas U-20 Indonesia.
Vietnam tersingkir setelah kalah tipis dari Suriah pada laga terakhir Grup A di kandang sendiri, di Stadion Lach Tray, Haiphong, Minggu (29/9/2024) malam.
Nguyen Dang Duong dkk kalah dengan skor 0-1 karena gol bunuh diri Nguyen Ngoc Chien pada menit ke-78.
Vietnam finis di posisi kedua klasemen Grup A.
Akan tetapi runner-up klasemen tidak cukup mengantarkan Vietnam ke putaran final.
Mereka gagal menjadi lima tim runner-up terbaik untuk lolos.
Baca Juga: Agenda Terdekat Timnas U-20 Indonesia Usai Lolos ke Piala Asia U-20 2025, Berlatih di IKN
Vietnam hanya finis di posisi keenam klasemen runner-up terbaik.
Sementara itu, Thailand bernasib baik meski kalah dari Irak pada laga terakhir Grup J di Burriram City Stadium, Minggu (29/9/2024).
Thailand kalah 0-1 dari Irak lewat gol tunggal Jaafar pada menit ke-20.
Hasil itu membawa Thailand lolos sebagai salah satu tim runner-up terbaik.
Thailand menempati posisi keempat klasemen runner-up terbaik.
Timnas U-20 Indonesia memastikan diri lolos sebagai juara Grup F setelah menahan imbang Yaman dengan skor 1-1 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (29/9/2024).
Baca Juga: Termasuk Timnas U-20 Indonesia, Ini Daftar Negara yang Lolos ke Piala Asia U-20 2025
Gol timnas U-20 Indonesia dicetak oleh Jens Raven pada menit ke-45+1.
Yaman menyamakan kedudukan pada menit ke-45+3 lewat gol Al Khadher.
Dari negara Asia Tenggara hanya ada Thailand dan timnas U-20 Indonesia yang lolos ke putaran final.
Sebenarnya juga ada Australia yang lolos sebagai wakil AFF (Federasi Sepak Bola Asia Tenggara), akan tetapi mereka bukan negara Asia Tenggara.
Hasil negara ASEAN, Minggu (29/9/2024):
Vietnam vs Suriah (0-1)
Kamboja vs Taiwan (1-1)
Sri Lanka vs Malaysia (1-1)
Timnas U-20 Indonesia vs Yaman (1-1)
Timor Leste vs Maladewa (4-1)
India vs Laos (0-2)
Filipina vs Brunei (4-0)
Irak vs Thailand (1-0)
Myanmar vs Turkmenistan (1-4)
Singapura vs Hong Kong (0-2)
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar