BOLASPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster, memantau langsung pertandingan Elite Pro Academy 2024/2025.
Munster ikut melihat perkembangan pemainnya yang bergabung di EPA dalam pertandingan melawan Madura United U-20.
Dari tim senior ada lima pemain yang berlaga di tim yakni Alfan Suaib, Rizky Dwi, Oktavianus Fernando, Randy May, dan kiper Aditya Arya.
Mereka menyandang status Joker karena berusia di atas 20 tahun dan secara regulasi sah dimainkan.
Laga tersebut cukup penting bagi mereka karena lima pemain tersebut absen saat pertandingan melawan Dewa United pekan lalu.
Baca Juga: Klasemen Liga 1 - Persebaya Masih Aman di Puncak, Persija Naik Peringkat
Paul Munster menjelaskan, dia memang sengaja untuk memantau pemainnya yang berlaga di EPA.
Selain itu, kehadirannya memberikan tambahan motivasi pada pemain-pemain muda tersebut.
Apalagi, Bajul Ijo saat ini sedang gencar untuk meningkatkan kualitas tim akademi.
"Saya punya waktu sekarang (jeda FIFA Matchday). Saya datang tidak hanya untuk melihat pemain senior."
"Tapi juga untuk memberi motivasi kepada para pemain muda," kata Paul Munster dilansir BolaSport.com dari laman Persebaya.
Baca Juga: Persebaya Gagal Kalahkan Dewa United, Paul Munster Soroti Satu Pemain
Mantan Direktur Teknik Brunei Darussalam ini menambahkan, dia akan memberikan tempat pada pemain EPA yang potensial.
Menurutnya, pemain-pemain ini berhak mendapatkan kesempatan untuk bermain di tim senior.
Pasalnya, mereka merupakan produk dari Persebaya dan ini tentu jadi sebuah keuntungan tersendiri.
"Seperti yang saya sampaikan kepada para pemain."
"Bila mereka bagus ada kesempatan untuk bergabung di tim senior," lanjutnya.
Baca Juga: Hasil Liga 1 - Persebaya Surabaya Bermain Imbang Lawan Dewa United di Kandang
Munster mengakui beberapa pemain potensial dari EPA Persebaya sudah masuk daftarnya.
Mereka memiliki kans untuk berada di tim senior meski membutuhkan waktu untuk berkembang.
Selain itu, dia memang suka dengan pemain muda karena memiliki ambisi dan sikap petarung yang tangguh.
”Saya sudah mencatat beberapa nama pemain."
"Saya suka dengan talenta muda, karena itu saya akan terus memantau mereka," tutupnya.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Persebaya.id |
Komentar