Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Uring-uringan dengan Setter, Pelatih IBK Altos Stres Sendiri Usai Dikalahkan Red Sparks di KOVO Cup 2024

By Wahid Fahrur Annas - Selasa, 1 Oktober 2024 | 17:00 WIB
Pelatih Hwaseong IBK Altos, Kim Ho-chul, memberi instruksi pemain pada Liga Voli Korea 2023-2024.
KOVO.CO.KR
Pelatih Hwaseong IBK Altos, Kim Ho-chul, memberi instruksi pemain pada Liga Voli Korea 2023-2024.

BOLASPORT.COM - Pelatih Hwaseong IBK Altos, Kim Ho-chul, kembali tak puas dengan setter asing yang baru direkrutnya pada musim ini.

IBK Altos merekrut setter asal China, Chen Xin Tong untuk menggantikan posisi yang ditinggalkan oleh setter timnas voli Thailand yakni Guedpard Pornpun.

Namun, ekspektasi tampak tak berjalan sesuai rencana usai permainan setter baru IBK Altos itu dinilai mengecewakan pada laga kontra Daejeon JungKwanJang Red Sparks.

Mereka kalah usai bertanding selama lima set penuh pada laga pertama fase grup B KOVO Cup 2024.

Menurut Kim Ho-chul yang dulunya juga merupakan seorang setter saat masih aktif sebagi pemain, Chen Xin Tong mengumpan bola dengan lambat.

“Saya tidak berbicara hari ini,” kata Kim Ho-chul, dilansir BolaSport.com dari Segye.

"Saya hanya mengatakan beberapa kata karena saya benar-benar frustrasi,” ujar Kim.

”Anda harus berpikir dan menggunakan penyerang. Anda tidak bisa hanya melempar bola tanpa memikirkan apakah penyerang sudah siap atau belum dan berpikir. SSaya hanya perlu melempar bola."

"Anda harus bertanggung jawab sebagai seorang pengatur serangan. Sebagai setter, Anda harus memimpin tim,” ujarnya, mengungkapkan kekecewaannya terhadap Chen Xin Tong.

Baca Juga: Debut Langsung Dipuji Pelatih Ko Hee-jin, Red Sparks Punya Pemukul Kidal yang Ganas

Kim mengatakan, tidak mudah untuk mengganti posisi setter yang harus beradaptasi dengan banyak spiker.

“Tidak mudah untuk mengganti setter. Tidak mudah bagi seorang setter untuk berganti-ganti sendiri dan menangani banyak penyerang," kata Kim.

"Saya pikir para penyerang kami harus lebih aktif.”

“Saya meminta Chen Xin Tong untuk mencobanya dalam latihan, tetapi dia tidak melakukannya, jadi saya membiarkannya," ujarnya.

Kim kemudian mengungkapkan perbedaan Guedpard Pornpun dan Chen Xin Tong sebagai setter.

“Pornpun (Thailand) musim lalu memiliki masalah karena mereka memainkan lemparan terlalu cepat ketika para penyerang belum siap," ucap Kim.

"Tetapi masalah Chen Xin Tong adalah dia bermain terlalu lambat. Tidak ada jalan tengahnya,” ujarnya.

Baca Juga: Megawati Diremehkan Sebelum Red Sparks Bisa Gasak IBK Altos di KOVO Cup 2024, Pelatih Ko Hee-jin Beri Respons Tenang

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Chosun.com, segye.com
REKOMENDASI HARI INI

Takut Bernasib seperti Arsenal, Arne Slot Enggan Jemawa meski Liverpool Kedinginan di Puncak Usai Unggul 8 Poin atas Man City

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X