BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia akan menghadapi Bahrain dan China pada laga lanjutan Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Jelang pertandingan itu, pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, akan kehilangan salah satu sosok penting di tim kepelatihan skuad Garuda.
Sosok tersebut adalah Nova Arianto yang notabenenya merupakan asisten pelatih Shin Tae-yong di timnas Indonesia.
Nova Arianto juga merupakan satu-satunya pelatih lokal di staf kepelatihan timnas Indonesia saat ini.
Nova Arianto dipastikan tidak akan bisa menemani Shin Tae-yong dalam dua pertandingan tersebut.
Hal itu dikatakan secara langsung oleh Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji.
Saat dihubungi BolaSport.com, Sumardji mengatakan bahwa saat ini Nova Arianto tidak berada di Indonesia.
Baca Juga: Wojciech Szczesny Resmi Gabung Barcelona, Dikontrak sampai Ter Stegen Sembuh
Nova Arianto sedang bersama timnas U-17 Indonesia di Qatar.
Perlu diketahui, Nova Arianto juga dipercaya menjadi pelatih timnas U-17 Indonesia.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar