Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pede Abis! Bukayo Saka Sebut Arsenal bakal Akhiri Tren Juara Man City di Liga Inggris Musim Ini

By Raka Kisdiyatma Galih - Kamis, 3 Oktober 2024 | 05:40 WIB
Bintang Arsenal, Bukayo Saka, percaya diri timnya bakal memenangkan gelar Liga Inggris musim ini.
HENRY NICHOLLS/AFP
Bintang Arsenal, Bukayo Saka, percaya diri timnya bakal memenangkan gelar Liga Inggris musim ini.

BOLASPORT.COM - Bintang Arsenal, Bukayo Saka, percaya diri timnya bakal memenangkan gelar Liga Inggris musim ini.

Bukayo Saka mulai percaya diri dengan kans Arsenal menjuarai Liga Inggris 2024-2025.

Keyakinan tersebut diungkapkan Saka usai Arsenal menang 2-0 atas Paris Saint-Germain pada matchday 2 Liga Champions 2024-2025, Rabu (2/10/2024) dini hari WIB.

Selepas laga, Saka menyatakan bahwa ini adalah tahunnya Arsenal untuk juara Liga Inggris.

Pasalnya, winger Timnas Inggris itu melihat perkembangan luar biasa dari timnya, terutama dalam dua musim terakhir.

Pada periode tersebut, Arsenal muncul sebagai pesaing utama Manchester City di Liga Inggris.

Namun, Arsenal selalu berakhir sebagai runner-up sementara Man City keluar sebagai juara.

Pada musim 2023-2024, The Gunners sebenarnya hampir saja menjadi jawara.

Mereka sempat menguasai puncak klasemen selama beberapa pekan dan menjadi juara paruh musim.

Baca Juga: Lionel Messi Bawa Efek Luar Biasa ke Inter Miami, Bisa Bikin Kemampuan Seluruh Pemain The Herons Meningkat

Hanya saja, hal itu masih belum cukup untuk menandingi kedigdayaan The Citizens.

Pada pekan terakhir, gelar juara Premier League dipastikan menjadi milik Man City setelah kedua tim sama-sama meraih kemenangan.

The Citizens menang 3-1 atas West Ham, sementara Arsenal mengalahkan Everton 2-1.

Hasil tersebut membawa Man City finis sebagai pemuncak klasemen dengan torehan 91 poin.

Sang petahana ungul dua poin atas Arsenal di posisi kedua.

Prestasi ini menjadi gelar Liga Inggris keempat Man City yang diraih secara beruntun.

Mereka adalah tim Inggris pertama yang mampu melakukannya.

Gelar tersebut juga menjadi yang ke-10 untuk Man City sepanjang sejarah.

Baca Juga: Link Live Streaming Lille Vs Real Madrid - Nonton Comeback Kylian Mbappe di Sini

Adapun bagi Arsenal, mereka harus kembali puasa gelar Liga Inggris sejak terakhir kali meraihnya pada musim 2003-2004.

Hal tersebut membuat Arsenal dianggap hanya 'menjaga' gelar Liga Inggris Man City dalam dua musim terakhir.

Musim ini, Arsenal kembali terlibat persaingan ketat di papan atas klasemen.

David Raya dkk berada di posisi ketiga klasemen sementara dengan koleksi 14 poin dari enam pertandingan.

Arsenal hanya kalah selisih gol dari Man City di posisi kedua.

Adapun dengan Liverpool di puncak klasemen, Arsenal cuma terpaut satu poin.

"Saya tidak ingin memberi terlalu banyak tekanan kepada kami, namun menurut saya ini adalah tahunnya kami bisa memenangkannya (gelar Liga Inggris)," kata Saka seperti dikutip BolaSport.com dari The Guardian.

"Saya pikir kami sudah dekat dalam dua tahun terakhir dan kami semakin dekat, tetapi mudah-mudahan ini akan menjadi tahun yang tepat."

"Tahun-tahun sebelumnya, kami sering menjadi runner-up."

"Hanya semangat dalam diri saya yang ingin saya menangkan musim ini dan tentu saja, saya sangat percaya pada diri sendiri," tuturnya menambahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : The Guardian
REKOMENDASI HARI INI

Meski Cetak Rekor Langka di Liverpool, Arne Slot Malah Merasa Tak Istimewa

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
7
17
2
Borneo
7
15
3
Bali United
7
14
4
Persib
7
13
5
PSM
7
12
6
Persik
7
11
7
Persita
7
11
8
Persija Jakarta
7
9
9
PSBS Biak Numfor
7
9
10
Arema
7
9
Klub
D
P
1
Barcelona
8
21
2
Real Madrid
8
18
3
Atlético Madrid
8
16
4
Villarreal
8
15
5
Athletic Club
8
14
6
Mallorca
8
14
7
Osasuna
8
14
8
Real Betis
8
12
9
Rayo Vallecano
8
10
10
Celta Vigo
8
10
Klub
D
P
1
Napoli
6
13
2
Juventus
6
12
3
Milan
6
11
4
Inter
6
11
5
Torino
6
11
6
Empoli
6
10
7
Lazio
6
10
8
Udinese
6
10
9
Roma
6
9
10
Como
6
8
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X