Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Champions - Mohamed Salah Raja Afrika, Liverpool Sempurna dengan Menghajar Bologna

By Beri Bagja - Kamis, 3 Oktober 2024 | 03:51 WIB
Mohamed Salah (tengah) merayakan gol untuk Liverpool ke gawang Bologna pada duel Liga Champions di Anfield (2/10/2024).
PAUL ELLIS/AFP
Mohamed Salah (tengah) merayakan gol untuk Liverpool ke gawang Bologna pada duel Liga Champions di Anfield (2/10/2024).

BOLASPORT.COM - Liverpool menjaga kesempurnaan di Liga Champions dengan kemenangan atas Bologna yang melahirkan rekor impresif Mohamed Salah dan Arne Slot.

Liverpool melakoni pertandingan kedua di Liga Champions 2024-2025 dengan menjamu Bologna.

Partai tersebut mentas di Anfield, Rabu (2/10/2024) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.

The Reds pun sukses mengalahkan dua wakil Liga Italia secara beruntun guna menjaga rekor sempurna di kompetisi akbar ini.

Pada matchday 1, AC Milan jadi korban keganasan Mohamed Salah cs.

Bertamu di San Siro, pasukan Arne Slot menang meyakinkan 3-1 walau ketinggalan lebih dulu.

Kali ini menjadi tuan rumah, Liverpool tak mau mengulangi start lambat yang menyebabkan mereka tertinggal di Milan.

Tuan rumah langsung menggertak sejak menit awal, tetapi malah Bologna yang bikin deg-degan publik Anfield lebih dulu.

Jala gawang Alisson Becker sempat bergetar pada menit ke-9.

Sebuah umpan jitu dari tengah disambut Thijs Dallinga yang berhasil lepas dari pengawasan Virgil van Dijk dan Ibrahima Konate.

Penyerang Bologna itu mampu menceploskan bola dengan tembakan akurat di antara kaki Alisson.

Untung bagi Liverpool, gol Dallinga dianulir wasit karena offside.

Hanya berselang dua menit setelah kecolongan, The Reds terbangun dan membayarnya lunas.

Alexis Mac Allister menjadi pemecah telur dalam pertandingan ini.

Kompatriot Lionel Messi di timnas Argentina sukses menyodok bola tanpa kawalan berarti di muka gawang saat umpan jitu Mohamed Salah melayang ke arahnya.

Alexis Mac Allister (10) disambut rekannya usai cetak gol untuk Liverpool ke gawang Bologna pada duel Liga Champions di Anfield (2/10/2024).
PAUL ELLIS/AFP
Alexis Mac Allister (10) disambut rekannya usai cetak gol untuk Liverpool ke gawang Bologna pada duel Liga Champions di Anfield (2/10/2024).

Skor 1-0 berubah untuk keunggulan tuan rumah, disusul gemuruh lanjutan enam menit kemudian.

Darwin Nunez menyarangkan bola ke jala Bologna dan sempat terlihat hendak merayakan gol kedua bagi Liverpool.

Tapi kali ini wasit menganulirnya bagi Si Merah karena offside.

Peluang terbaik Bologna hadir pada menit ke-32 ketika tembakan Dan Ndoye membentur tiang dekat Alisson.

Kiper asal Brasil tersebut kemudian melakukan penyelamatan apik dengan mementahkan tembakan Kacper Urbanski.

Liverpool mengakhiri babak pertama dengan margin tipis 1-0.

Baca Juga: Hasil Liga Champions - Arsenal Gasak PSG, Sang Mantan Jadi Korban Pecah Telur Arteta

Pada awal babak kedua, Alisson kembali menyelamatkan klubnya dengan mengeblok tembakan jarak dekat Riccardo Orsolini.

Gol kedua yang dinanti warga Anfield akhirnya lahir pada seperempat jam pemungkas.

Mohamed Salah membobol gawang Bologna melalui tembakan kaki kiri menawan setelah menyisir kotak penalti musuh.

Seusai melihat celah, bintang Mesir itu menghunjamkan bola secara mulus ke pojok atas gawang Lukasz Skorupski.

Gol tersebut adalah torehan ke-45 bagi Mo Salah di Liga Champions.

Jumlah itu menjadikannya pemain tersubur dari Afrika dalam sejarah pentas ini melampaui catatan Didier Drogba (44).

Tiada gol tambahan lahir meski muncul sejumlah peluang tambahan, kemenangan 2-0 membuat Liverpool mengemas 6 poin dari 2 partai.

Hasil tersebut juga membuat Arne Slot memecahkan rekor memukau sebagai pelatih pertama yang memenangi 8 dari 9 laga perdananya di balik kemudi Si Merah.

Hasil pertandingan

Liverpool 2-0 Bologna (Alexis Mac Allister 11', Mohamed Salah 75')

Susunan pemain

Liverpool (4-2-3-1): 1-Alisson; 66-Trent Alexander-Arnold (Conor Bradley 85'), 5-Ibrahima Konate, 4-Virgil van Dijk, 26-Andy Robertson (Kostas Tsimikas 71'); 38-Ryan Gravenberch, 10-Alexis Mac Allister; 11-Mohamed Salah, 8-Dominik Szoboszlai (Curtis Jones 86'), 7-Luis Diaz (Cody Gakpo 72'); 9-Darwin Nunez (Diogo Jota 61').

Pelatih: Arne Slot

Bologna (4-1-4-1): 1-Lukasz Skrorupski; 3-Stefan Posch, 31-Sam Beukema (Nicolo Casale 62'), 26-Jhon Lucumi, 33-Juan Miranda; 8-Remo Freuler (Giovanni Fabbian 84'); 7-Riccardo Orsolini, 82-Kacper Urbanski (Michel Aebischer 62'), 6-Nikola Moro, 11-Dan Ndoye (Samuel Iling-Junior 79'); 24-Thijs Dallinga (Santiago Castro 79').

Pelatih: Vincenzo Italiano

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : UEFA.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Kylian Mbappe Mejan di Laga Comeback, Real Madrid Tumbang di Kandang Lille

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
7
17
2
Borneo
7
15
3
Bali United
7
14
4
Persib
7
13
5
PSM
7
12
6
Persik
7
11
7
Persita
7
11
8
Persija Jakarta
7
9
9
PSBS Biak Numfor
7
9
10
Arema
7
9
Klub
D
P
1
Barcelona
8
21
2
Real Madrid
8
18
3
Atlético Madrid
8
16
4
Villarreal
8
15
5
Athletic Club
8
14
6
Mallorca
8
14
7
Osasuna
8
14
8
Real Betis
8
12
9
Rayo Vallecano
8
10
10
Celta Vigo
8
10
Klub
D
P
1
Napoli
6
13
2
Juventus
6
12
3
Milan
6
11
4
Inter
6
11
5
Torino
6
11
6
Empoli
6
10
7
Lazio
6
10
8
Udinese
6
10
9
Roma
6
9
10
Como
6
8
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X