Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

8 Debutan Jadi Lawan Veda Ega di Red Bull Rookies Cup 2025, Ada Rider Vietnam Rasa Italia dan 1 Kompetitor Putri

By Ardhianto Wahyu - Kamis, 3 Oktober 2024 | 12:40 WIB
Pembalap Vietnam, Luca Agostinelli, saat mengikuti seleksi Red Bull Rookies Cup di Guadix, Spanyol, pada 30 September hingga 2 Oktober 2024.
GOLD & GOOSE/RED BULL CONTENT POOL
Pembalap Vietnam, Luca Agostinelli, saat mengikuti seleksi Red Bull Rookies Cup di Guadix, Spanyol, pada 30 September hingga 2 Oktober 2024.

BOLASPORT.COM - Daftar pembalap debutan untuk Red Bull Rookies Cup 2025 telah diumumkan. Satu wakil anyar dari region Asia Tenggara akan ikut serta.

Red Bull Rookies Cup telah menggelar seleksi untuk kontestan anyar dengan tes selama 3 hari di Guadix, Spanyol, pada 30 September hingga 2 Oktober 2024.

Sebanyak 120 pembalap remaja dari 36 negara diundang untuk memperebutkan tempat di salah satu kompetisi junior yang menjadi jembatan menuju MotoGP.

Selain telah menelurkan berbagai jagoan MotoGP dari Johann Zarco hingga Pedro Acosta, Red Bull Rookies mendapat keistimewaan dalam regulasi grand prix.

Pembalap tiga besar pada akhir musim berhak mendapatkan kompensasi untuk debut di kelas Moto3 lebih cepat 1 tahun dari batas usia minimal yaitu 18 tahun.

Seperti dilansir dari MCNews.com.au, delapan pembalap akhirnya terpilih untuk tampil di Rookies Cup pada tahun depan.

Mereka adalah Benat Fernandez, David Da Costa, Yaroslav Karpushin, David Gonzalez, Kerman Tinez, Gabriel Tesini, Luca Agostinelli, dan Alejandra Fernandez.

Sorotan tertuju kepada Agostinelli karena mewakili negara Vietnam.

Walau nama yang disandang sangat bernuansa Italia, Agostinelli memang orang Vietnam tulen tetapi tinggal di Negeri Piza sejak balita.

Baca Juga: Dani Pedrosa Ingatkan Marc Marquez sedang Terus Belajar, Newbie Ducati yang Bukan Kaleng-kaleng


Editor : Ardhianto Wahyu
Sumber : mcnews.com.au

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
15
36
2
Chelsea
16
34
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Aston Villa
17
28
6
Man City
17
27
7
Newcastle
17
26
8
Bournemouth
16
25
9
Brighton
17
25
10
Fulham
16
24
Klub
D
P
1
Persebaya
15
34
2
Persib
13
29
3
Borneo
15
26
4
Persija Jakarta
15
25
5
Bali United
14
24
6
Persita
15
24
7
PSM
14
23
8
Dewa United
15
22
9
Arema
15
22
10
PSBS Biak
15
22
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Barcelona
19
38
3
Real Madrid
17
37
4
Athletic Club
19
36
5
Mallorca
19
30
6
Villarreal
17
27
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Osasuna
18
25
10
Celta Vigo
18
24
Klub
D
P
1
Atalanta
16
37
2
Napoli
16
35
3
Inter
15
34
4
Fiorentina
15
31
5
Lazio
16
31
6
Juventus
16
28
7
Milan
16
26
8
Bologna
15
25
9
Udinese
16
20
10
Empoli
16
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X