Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bek Lille Kelewat Hebat, Mbappe sampai Lupa Cara Nendang Bola

By Ade Jayadireja - Kamis, 3 Oktober 2024 | 19:15 WIB
Kylian Mbappe tampil mejan dalam comeback pasca-cedera saat Real Madrid takluk di kandang Lille pada matchday 2 Liga Champions (2/10/2024).
SAMEER AL-DOUMY/AFP
Kylian Mbappe tampil mejan dalam comeback pasca-cedera saat Real Madrid takluk di kandang Lille pada matchday 2 Liga Champions (2/10/2024).

BOLASPORT.COM - Barisan belakang Lille membuat penyerang Real Madrid, Kylian Mbappe, seakan lupa cara menendang bola.

Real Madrid bereuforia ketika menyambut kedatangan Kylian Mbappe.

Maklum, sudah bertahun-tahun mereka mengejar pria kelahiran Paris itu.

Mbappe pun tampil meyakinkan bersama Madrid dengan mengemas tujuh gol dari sembilan penampilan pertama di semua kompetisi musim 2024-2025.

Namun, ketajaman Mbappe tiba-tiba hilang ketika menjalani partai ke-10 dengan menghadapi Lille pada matchday kedua Liga Champions.

Si kapten Prancis gagal berkontribusi dan menyaksikan timnya kalah 0-1 di Stade Pierre-Mauroy, Rabu (2/10/2024) atau Kamis dini hari WIB.

Mbappe benar-benar dibuat mati kutu oleh lini pertahanan Lille yang solid.

Selama 33 menit mentas, dia tak melepaskan satu pun tembakan.

Ini menjadi kali pertama Mbappe gagal mencatatakan shot dalam sebuah pertandingan sejak dirinya berseragam Madrid.

Jangankan menembak, memegang bola saja Mbappe jarang.

Sang bomber menorehkan 17 sentuhan atau jumlah paling sedikit dari semua anggota Madrid yang bermain melawan Lille.

Catatan lainnya, Mbappe satu kali kehilangan bola.

Performa buruk di markas Lille tentu menjadi pukulan bagi pemain sekelas Mbappe.

Mau tak mau dia harus unjuk gigi dalam pertandingan berikutnya melawan Villarreal pada lanjutan Liga Spanyol.

Duel kedua tim dijadwalkan berlangsung Sabtu (5/10/2024).

Madrid membutuhkan kemenangan guna mengejar Barcelona dalam perburuan gelar juara.

Los Blancos menduduki peringkat kedua klasemen sambil mengemas 18 poin, tertinggal tiga angka dari sang rival yang menguasai posisi teratas.

Bagi Mbappe sendiri, pertemuan dengan Villarreal bisa menjadi kesempatan untuk merebut puncak klasemen top scorer kompetisi domestik.

Eks pilar Monaco itu telah mengantongi lima gol.

Mbappe butuh dua butir lagi untuk menyamai Robert Lewandowski yang menempati posisi tertinggi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : OptaJose
REKOMENDASI HARI INI

Maarten Paes Akui Tidak Terkilir tapi Masih Pakai Wrist Protector Usai Dikonfirmasi Cedera Pergelangan Tangan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
7
17
2
Borneo
7
15
3
Bali United
7
14
4
Persib
7
13
5
PSM
7
12
6
Persik
7
11
7
Persita
7
11
8
Persija Jakarta
7
9
9
PSBS Biak Numfor
7
9
10
Arema
7
9
Klub
D
P
1
Barcelona
8
21
2
Real Madrid
8
18
3
Atlético Madrid
8
16
4
Villarreal
8
15
5
Athletic Club
8
14
6
Mallorca
8
14
7
Osasuna
8
14
8
Real Betis
8
12
9
Rayo Vallecano
8
10
10
Celta Vigo
8
10
Klub
D
P
1
Napoli
6
13
2
Juventus
6
12
3
Milan
6
11
4
Inter
6
11
5
Torino
6
11
6
Empoli
6
10
7
Lazio
6
10
8
Udinese
6
10
9
Roma
6
9
10
Como
6
8
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X