BOLASPORT.COM - Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, mengatakan bahwa Maarten Paes, menjadi pemain yang terakhir bergabung bersama timnas Indonesia di Bahrain.
Hal itu dikatakan secara langsung oleh Sumardji saat dihubungi BolaSport.com, Sabtu (5/10/2024).
Kata Sumardji, Maarten Paes baru akan berangkat ke Bahrain selepas menjalani pertandingan bersama FC Dallas.
Dijadwalkan, FC Dallas akan menjalani laga tandang melawan Portland Timbers pada pertandingan lanjutan Major Soccer League 2024/2025 di Stadion Providence Park, Portland, Senin (7/10/2024), pukul 06.00 WIB.
Tentu saja ini akan menjadi perjalanan yang panjang dan sangat melelahkan bagi kiper berusia 26 tahun itu.
Sebab, jarak terbang dari Amerika Serikat ke Bahrain akan menempuh waktu kurang lebih 18 jam.
Baca Juga: Dapat Hujatan di Media Sosial, Striker Timnas Vietnam: di Dunia Nyata Mereka Tak Berani Bicara!
Kondisi fisik Maarten Paes juga harus bagus.
Hal itu dikarenakan timnas Indonesia akan menjalani pertandingan melawan Bahrain pada laga ketiga Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Internasional Bahrain, Riffa, Kamis (10/10/2024).
"Yang terakhir berangkat ke Bahrain itu adalah Maarten Paes."
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar