Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudah Sepakat? Mantan Pelatih Taufik Hidayat Jadi Kandidat Kuat Nakhoda Baru Tunggal Putra Malaysia

By Wahid Fahrur Annas - Selasa, 8 Oktober 2024 | 15:00 WIB
Pelatih tunggal putra tim nasional India, Mulyo Handoyo, berbicara kepada media di area mixed zone
DJARUM BADMINTON
Pelatih tunggal putra tim nasional India, Mulyo Handoyo, berbicara kepada media di area mixed zone

BOLASPORT.COM - Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) dikabarkan akan mengumumkan pelatih tunggal putra yang baru pada Jumat (11/10/2024) mendatang.

Direktur kepelatihan BAM, Rexy Mainaky, mengkonfirmasi bahwa kesepakatan telah dicapai dengan pelatih kepala tunggal putra yang baru.

Pelatih baru sudah disiapkan untuk menggantikan posisi Hendrawan selaku pelatih kepala tunggal putra Malaysia.

Pelatih baru ini akan membawahi tim tunggal putra dan putri di Academy Badminton Malaysia (ABM).

Rexy mengungkapkan bahwa ia dan sekretaris jenderal BAM, Datuk Kenny Goh, telah mengadakan pertemuan via Zoom dengan kandidat baru pada Senin (7/10/2024) kemarin.

Rincian kontrak juga sudah diselesaikan untuk posisi tersebut.

Baca Juga: Hasil Arctic Open 2024 - Leo/Bagas Pijak Babak Utama, 24 Menit Hebat Beri Wakil Estonia Kekalahan Berskor Afrika

“BAM dan sang pelatih telah mencapai kesepakatan mengenai tawaran kontrak," kata Rexy, dilansir BolaSport.com dari NST.

"Namun, sang kandidat meminta waktu beberapa hari sebelum mengonfirmasi."

“Saya akan mengirim pesan kepadanya hari ini untuk menindaklanjuti."

"Kesepakatan sudah 95 persen, dan mudah-mudahan kami bisa mengumumkan pelatihnya hari Jumat,” ucap Rexy Mainaky.

Dua pelatih menjadi kandidat kuat untuk mengisi posisi pelatih tunggal putra Malaysia.

Salah satunya adalah pelatih dari Indonesia yakni Mulyo Handoyo yang pernah melatih peraih emas Olimpiade 2004, Taufik Hidayat.

Mulyo Handoyo juga berperan atas meningkatnya prestasi tunggal putra India.

Dia pernah menakhodai Kidambi Srikanth, H.S Prannoy, hingga Lakshya Sen.

Mulyo Handoyo juga berhasil mengantarkan tunggal putra Singapura, Loh Kean Yew menjadi juara dunia pada tahun 2021.

Akan tetapi, Mulyo Handoyo bukan kandidat tunggal untuk mengisi kursi kosong pelatih kepala tunggal putra Malaysia.

Baca Juga: Update Ranking BWF - Gregoria Aman Saat An Se-young Gagal Kejar Rekor Tai Tzu Ying Sebagai Ratu Bulu Tangkis Dunia

Dia adalah pelatih asal Denmark, Kenneth Jonassen yang juga pernah melatih Viktor Axelsen.

Selain itu, BAM juga akan mengumumkan pelatih kepala ganda putri yang baru.

“Ini adalah permintaan sang kandidat, dan kami harus menghormatinya," kata Rexy.

"Jika semua berjalan lancar, saya akan mengumumkan pelatih ganda putri pada hari Jumat,” ujar Rexy.

Baca Juga: Jadwal Arctic Open 2024 - Dari Siang sampai Lewat Tengah Malam, 4 Pemain Indonesia yang Pernah Juara Tampil

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Agung Kurniawan
Sumber : NST.com.my
REKOMENDASI HARI INI

Fonseca Mending Pikir-Pikir Lagi Deh, Formasi 4-2-4 Terlalu Bahaya Buat AC Milan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
7
17
2
Borneo
7
15
3
Bali United
7
14
4
Persib
7
13
5
PSM
7
12
6
Persik
7
11
7
Persita
7
11
8
Persija Jakarta
7
9
9
PSBS Biak Numfor
7
9
10
Arema
7
9
Klub
D
P
1
Barcelona
9
24
2
Real Madrid
9
21
3
Atlético Madrid
9
19
4
Villarreal
9
17
5
Osasuna
9
15
6
Athletic Club
9
14
7
Mallorca
9
14
8
Rayo Vallecano
9
13
9
Celta Vigo
9
13
10
Real Betis
9
12
Klub
D
P
1
Napoli
7
16
2
Inter
7
14
3
Juventus
7
13
4
Lazio
7
13
5
Udinese
7
13
6
Milan
7
11
7
Torino
7
11
8
Atalanta
7
10
9
Roma
7
10
10
Empoli
7
10
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X