BOLASPORT.COM - Penjaga gawang FC Dallas, Maarten Paes ungkapkan cerita soal neneknya yang mempunyai ikatan kuat dengan Indonesia dalam wawancaranya dengan FIFA.
Penjaga gawang kelahiran Nijmegen tersebut debut pada laga lawan Arab Saudi pada 5 September 2024 dalam pertandingan perdana ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Maarten Paes memang tidak memiliki darah Indonesia dalam dirinya.
Namun, dirinya bisa dinaturalisasi berkat faktor neneknya bernama Nel Appels-van Heyst.
Nel-Appels-van Heyst merupakan seorang blijvers kelahiran Kediri.
Faktor tersebut yang membuat dia memenuhi syarat untuk membela Timnas Indonesia senior.
Meski begitu, dirinya harus menempuh jalan panjang untuk bisa membela Timnas Indonesia.
Meski sudah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI), Paes butuh beberapa bulan agar bisa membela Timnas Indonesia.
Baca Juga: Alasan Shin Tae-yong Tidak Coret Maarten Paes dari Timnas Indonesia Meski Alami Cedera
Status perpindahan federasinya harus melalui sidang di FIFA, karena Paes pernah memperkuat Belanda di level U-21 pada usia 22 tahun pada 2020 lalu.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | FIFA.com |
Komentar