Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arctic Open 2024 - Reaksi Ahsan/Hendra yang Merasa Sudah Lama Tidak Bisa Menang di Babak Pertama

By Agung Kurniawan - Kamis, 10 Oktober 2024 | 09:45 WIB
Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, beraksi pada babak pertama Arctic Open 2024
DOK PBSI
Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, beraksi pada babak pertama Arctic Open 2024

BOLASPORT.COM - Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, memberikan komentar usai melewati babak pertama ajang Arctic Open 2024.

Langkah Ahsan/Hendra pada Arctic Open 2024 dipastikan berlanjut ke babak kedua yang akan digelar pada hari ini, Kamis (10/10/2024).

Pasangan berjuluk The Daddies tersebut sukses melewati fase 32 besar turnamen BWF Super 500 ini usai tampil solid.

Di babak pertama, Ahsan/Hendra mampu menuntaskan perlawanan wakil China Xie Hao Nan/Zheng Wei Han 21-17, 21-13 di Vantaan Energia Areena, Finlandia.

Kemenangan ini tentunya mampu mengerek rasa percaya diri Ahsan/Hendra yang kini sering terjegal pada babak awal turnamen yang mereka ikuti.

Rasa syukur langsung diungkapkan oleh Mohammad Ahsan di mana dia merasa sudah lama tidak bisa melaju dan lolos dari babak pertama.

Ya, sejak Australian Open 2024 bulan Juni kemarin, Ahsan/Hendra selalu kandas di babak pertama di tiga turnamen secara beruntun.

Kini, raihan minor tersebut telah resmi terhenti pada Arctic Open 2024 setelah mampu mengalahkan ganda putra peringkat ke-41 dunia itu.

"Ya pertama mengucap syukur Alhamdulillah, sudah bisa menang di babak pertama," kata Ahsan, melalui siaran PBSI yang diterima BolaSport.com.

Baca Juga: Jadwal Arctic Open 2024 - Ahsan/Hendra Diadang Derbi Bapak-bapak, 7 Wakil Indonesia Berjuang ke Perempat Final


Editor : Agung Kurniawan
Sumber : PBSI.id

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
Pos
Pembalap
Poin
1
M. Marquez Ducati Team
123
2
A. Marquez Gresini Racing
106
3
F. Bagnaia Ducati Team
97
4
F. Morbidelli Team VR46
78
5
F. Di Giannantonio Team VR46
48
6
J. Zarco Team LCR
38
7
M. Bezzecchi Aprilia Racing Team
32
8
F. Quartararo Yamaha Factory Racing
30
9
A. Ogura Trackhouse Racing Team
29
10
L. Marini Honda HRC
26
Close Ads X