BOLASPORT.COM - Pelatih timnas China, Branko Ivankovic, mengakui timnas Indonesia tidak akan mudah dikalahkan.
Kedua tim akan bertarung pada lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada Selasa (15/10).
Laga ini akan digelar di Qingdao Youth Stadium pukul 19.00 WIB.
Timnas Indonesia datang dengan kepercayaan diri tinggi setelah tiga laga tak terkalahkan.
Sementara itu, China mendapatkan tiga kekalahan beruntun dan sedang mencoba bangkit.
Baca Juga: Waduh! Jordi Amat Diragukan Tampil Bela Timnas Indonesia Lawan China
Branko Ivankovic menjelaskan bahwa timnas Indonesia tidak bisa dipandang sebelah mata.
Apalagi, beberapa pemain keturunan sudah hadir dan jadi sosok krusial di dalam tim.
"Indonesia juga merupakan tim yang kuat dengan banyak pemain naturalisasi," kata Branko Ivankovic dilansir BolaSport.com dari laman Sohu.
Baca Juga: Respons Maarten Paes setelah Erick Thohir Umumkan Kevin Diks Gabung Timnas Indonesia
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Sohu |
Komentar