Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kronologi Stefano Pioli dari Tinggalkan AC Milan hingga Jadi Pelatih Klub Cristiano Ronaldo

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Senin, 14 Oktober 2024 | 06:30 WIB
Tidak butuh waktu lama bagi Stefano Pioli untuk menjadi pelatih lagi setelah berpisah dari AC Milan karena dilirik oleh klub Cristiano Ronaldo, Al Nassr.
FAYEZ NURELDINE / AFP
Tidak butuh waktu lama bagi Stefano Pioli untuk menjadi pelatih lagi setelah berpisah dari AC Milan karena dilirik oleh klub Cristiano Ronaldo, Al Nassr.

BOLASPORT.COM - Berikut kronologi Stefano Pioli dari meninggalkan AC Milan hingga menjadi pelatih klub Cristiano Ronaldo, Al Nassr.

Stefano Pioli memulai petualangan barunya dalam dunia kepelatihan usai meninggalkan AC Milan.

Klub Liga Arab Saudi, Al Nassr menjadi destinasi pilihannya dalam melatih klub.

Sebagaimana diketahui Stefano Pioli memutuskan pergi lebih cepat dari kontraknya di AC Milan pada akhir musim 2023-2024.

Memimpin I Rossoneri sejak Oktober 2019 hingga Mei 2024, Pioli cabut saat kontraknya masih berlaku hingga Juni 2025.

Tidak berselang lama dari keputusannya mundur sebagai juru taktik AC Milan, ia segera dipinang oleh Al Nassr pada pertengahan September.

Pioli didapuk menjadi pelatih anyar Al Nassr pada Rabu (18/9/2024).

Baca Juga: Kalau Ingin Juara Piala Dunia 2026, Portugal Jangan Pasang Cristiano Ronaldo Jadi Starter

Al Nassr sendiri mengikatnya dengan kontrak hingga Juni 2027.

Pelatih asal Italia tersebut menggantikan posisi Luis Castro yang didepak oleh klub yang dibela Cristiano Ronaldo itu.

Castro dipecat dari posisinya lantaran dicap gagal membawa tim tampil apik di awal musim 2024-2025.

"Pioli menjadi bagian dari Nassrawi," tulis Al Nassr di akun X resmi klub.

"Kami menyambut Stefano Pioli sebagai pelatih baru kami," bunyi pernyataan klub dalam unggahannya di X.

Tidak ada yang mengira jika Pioli bakal ditunjuk menjadi pelatih kepala Al Nassr yang baru.

Agen Pioli, Valerio Giuffrida menjelaskan bagaimana kliennya akhirnya menjadi peramu taktik klub berjuluk Al-Aalami tersebut.

Baca Juga: Terlalu Kerja Keras Bagai Kuda, Lamine Yamal Pulang ke Barcelona dan Absen Bela Timnas Spanyol Saat Lawan Serbia

"Ketika kami mengira kami sedang berlibur, pada awal September, kontak pertama dengan Al Nassr dimulai," ucap Valerio Giuffrida seperti dikutip BolaSport.com dari Tuttomercatoweb.

"Sejujurnya, mereka bukanlah klub Saudi pertama yang kami ajak bicara pada musim panas ini."

"Ketika Hierro dan Pioli berbicara, mereka juga menemukan satu sama lain baik secara empati maupun dari sudut pandang teknis dan olahraga, karena mereka adalah dua orang yang sangat mirip."

"Negosiasi berlangsung sangat sederhana dan cepat karena kedua belah pihak yakin bahwa ini adalah pilihan yang tepat," tutur Giuffrida menambahkan.

Setelah dilantik menjadi pelatih, Pioli memulai debutnya dengan sangat baik.

Cristiano Ronaldo dkk. diantarnya meraih kemenangan 3-0 atas Al Ettifaq pada laga debutnya sebagai juru taktik di Liga Arab Saudi.

Maginya terus berlanjut bersama Al Nassr dengan lima kemenangan beruntun di semua ajang kompetitif.

Baca Juga: Meski Sudah Debut dengan Timnas Indonesia, Mees Hilgers Masih Dianggap Pemain Belanda oleh UEFA

Dari lima laga itu, sudah tercipta 12 gol dengan hanya kebobolan 2 gol saja.

Dalam laga terakhirnya memimpin Al Nassr, Pioli sukses membawa timnya meraih kemenangan 3-0 atas Al Orobah di Liga Arab Saudi.

Hasil-hasil apik tersebut menempatkan Al-Aalami di peringkat ketiga klasemen sementara Liga Arab Saudi dengan 14 poin, tertinggal 4 angka dari Al Hilal yang menguasai pucuk.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Tuttomercatoweb.it, Sempremilan.com
REKOMENDASI HARI INI

PSSI Sempat Kaget Lihat Kelakuan Ole Romeny, Calon Striker Timnas Indonesia Tiba-tiba Main Bola di Kampung

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X