BOLASPORT.COM - Situs dan aku media sosial resmi Federasi Sepak Bola Bahrain (BFA) mendapat serangan berulang kali seusai menghadapi Timnas Indonesia.
Bahrain menjamu Timnas Indonesia dalam laga ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Bahrain National Stadium, Kamis (10/10/2024).
Skuad Garuda dalam laga itu hanya mampu menahan imbang tim tuan rumah 2-2.
Namun, selesai pertandingan sempat ada keributan karena wasit dinilai kelebihan memberi menit dari yang seharusnya tambahan waktu hanya enam menit.
Baca Juga: 4 Pemain Kunci yang Bakal Bantu Timnas Indonesia Buka Puasa Kemenangan atas China Selama 37 Tahun
Akan tetapi, pertandingan baru benar-benar berakhir pada menit ke-100, setelah Bahrain mencetak gol penyama kedudukan pada menit ke-90+9.
Pertandingan memang sudah selesai, tetapi sepertinya rasa kecewa yang membekas di pecinta sepak bola Tanah Air belum kelar.
Netizen Indonesia beberapa waktu lalu masih memenuhi komentar Bahrain hingga AFC.
Tetapi tak hanya komentar kurang menyenangkan saja.
Terbaru federasi Bahrain mengatakan bahwa situs resmi dan media sosial mereka terkena serangan siber.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : |
Komentar