Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liga Voli Jepang - Rivan Nurmulki di Ambang Debut Bareng Tim Baru, Sanksi PBVSI Sudah Resmi Dicabut

By Agung Kurniawan - Selasa, 15 Oktober 2024 | 13:00 WIB
Pemain Jakarta STIN BIN, Rivan Nurmulki dikabarkan sudah mendapatkan restu dari PBVSI untuk berkarier di luar negeri
DOK.PBVSI
Pemain Jakarta STIN BIN, Rivan Nurmulki dikabarkan sudah mendapatkan restu dari PBVSI untuk berkarier di luar negeri

BOLASPORT.COM - Rivan Nurmulki bisa bernafas lega setelah PBVSI memberikan restu untuk bisa berkarier kembali di luar negeri dengan mencabut sanksinya.

Persatuan Bola Voli Indonesia atau PBVSI dikabarkan telah resmi mencabut sanksi atau hukuman yang sebelumnya diberikan untuk Rivan Nurmulki.

Ya, PBVSI sebelumnya telah memberikan sanksi kepada opposite andalan timnas Indonesia tersebut dengan tidak bisa berkarier di luar negeri.

Tidak hanya bermain untuk level klub di pentas mancanegara, Rivan juga dilarang tampil membela Indonesia untuk jangka waktu satu tahun.

PBVSI memberikan sanksi tersebut terhitung sejak 1 Januari 2024 hingga 31 Desember 2024 melalui sidang komisi displin pada 17 November 2023.

Pemain berusia 29 tahun itu dihukum karena terbukti melanggar aturan dengan tampil di Piala Kapolri 2023 dengan memperkuat tim Kalimantan Timur.

Pada saat yang bersamaan, tenaga Rivan juga dibutuhkan oleh tim Merah-putih yang bermain di AVC Challenge Cup 2024 di Taiwan dan Kejuaraan Asia di Iran.

Kabar baik datang untuk Rivan di mana sanksi tersebut telah resmi dicabut oleh PBVSI sehingga dia bisa berkarier lagi di luar negeri.

Usai tampil di Proliga 2024 bersama Jakarta STIN BIN, Rivan dikontrak oleh tim Liga Voli Jepang yaitu Wolfdogs Nagoya.

Baca Juga: Bersinarnya Megawati Diungkap Lagi, 3 Kekuatan dan Kelemahan Red Sparks Diulas Jelang Liga Voli Korea Dimulai


Editor : Agung Kurniawan
Sumber : Tribunnews.com
REKOMENDASI HARI INI

Liga 1 - Berkah Main Pertama Kali di Ternate, Malut United Persembahkan Kemenangan Terbesar Musim Ini untuk Suporter

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136

TERPOPULER

Close Ads X