Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berkat Torehan Hattrick, Lionel Messi Kini Unggul 50 Gol Internasional dari Ronaldo

By Raka Kisdiyatma Galih - Rabu, 16 Oktober 2024 | 15:00 WIB
Megabintang Timnas Argentina, Lionel Messi, kini unggul 50 gol internasional dari Ronaldo.
LUIS ROBAYO / AFP
Megabintang Timnas Argentina, Lionel Messi, kini unggul 50 gol internasional dari Ronaldo.

BOLASPORT.COM - Kapten Timnas Argentina, Lionel Messi, kini unggul 50 gol internasional dari Ronaldo berkat ukiran hattrick ke gawang Bolivia.

Lionel Messi tampil 'menggila' saat Timnas Argentina menjamu Timnas Bolivia pada matchday ke-10 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONMEBOL.

Bermain di Estadio El Monumental, Rabu (16/10/2024) pagi WIB, Messi menorehkan hattrick dalam kemenangan 6-0 Argentina atas Bolivia.

Gol pertama Messi tercipta ketika laga baru berjalan 19 menit.

Gol itu berawal dari upaya Lautaro Martinez yang merebut bola dari kaki Marcelo Suarez di sisi kiri pertahanan Bolivia.

Si kulit bulat lalu jatuh tepat di kaki Lionel Messi.

Setelahnya, La Pulga berlari ke dalam kotak penalti dan melepaskan tembakan ke tiang dekat untuk menaklukkan kiper Guillermo Viscarra.

Baca Juga: Trisula Timnas Argentina Pimpinan Lionel Messi Kompak Cetak Gol, Lautaro Martinez Senang Bukan Main

Messi kemudian menciptakan dua assist, masing-masing untuk gol Lautaro Martinez (43') dan Julian Alvarez (45+3').

Argentina lalu unggul 4-0 di pertengahan babak kedua berkat gol Thiago Almada (69').

Baru setelah itu, Messi sukses mencetak dua gol tambahan di pengujung pertandingan dalam waktu yang berdekatan.

Pada menit ke-84, Messi menghindari kepungan pemain Bolivia untuk melepaskan tembakan dengan kaki kanan dari luar kotak penalti.

Tembakan Messi sebenarnya tidak terlalu kencang, tetapi bola yang mengarah sudut kanan bawah gawang membuat Viscarra kesulitan untuk melakukan penyelamatan.

Dua menit berselang, superstar Inter Miami itu melakukan umpan satu-dua dengan Nico Paz untuk mendapatkan ruang tembak di depan kotak penalti.

Tembakan keras kemudian dilepaskan Messi sehingga membuat bola bersarang di pojok kanan bawah gawang.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Lionel Messi Cetak Hattrick, Timnas Argentina Menang Setengah Lusin Gol atas Bolivia

Torehan hattrick itu menjadi yang ke-10 bagi Messi bersama Timnas Argentina.

Ukiran tersebut juga membuat jumlah gol internasional Messi bertambah menjadi 112 butir dari 189 pertandingan.

StatMuse punya catatan menarik terkait hal tersebut.

Dengan jumlah 112 gol internasional, Messi kini unggul 50 gol dari striker legendaris Timnas Brasil, Ronaldo Nazario.

Semasa masih aktif menjadi pemain, Ronaldo mencatatkan 62 gol dari 98 pertandingan bersama Tim Samba.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : StatMuse
REKOMENDASI HARI INI

Justisia Half Marathon - Lari Bersama Sejarah, Satukan Negeri

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136

TERPOPULER

Close Ads X