BOLASPORT.COM - Thomas Tuchel keburu dicaplok timnas Inggris, Man United tinggal punya satu nama selevel yang bisa dijadikan kandidat pelatih baru mereka: Zinedine Zidane.
Timnas Inggris mengumumkan penunjukan Thomas Tuchel sebagai pelatih permanen yang baru pada Rabu (16/10/2024).
Pria Jerman itu meneken kontrak berdurasi 18 bulan di skuad Tiga Singa.
Tuchel mulai bekerja pada Januari tahun depan dan kontraknya habis setelah Piala Dunia 2026.
Sebelumnya, timnas Inggris disebut-sebut 'bersaing' dengan Man United untuk mendapatkan tanda tangan eks pelatih Chelsea.
Nama Tuchel sudah lama beredar sebagai salah satu kandidat kuat pengganti Erik ten Hag jika pria Belanda itu dipecat Setan Merah.
Namun, Tuchel akhirnya dipastikan gagal bergabung ke Old Trafford dan lepas dari jangkauan Man United.
Manajemen pimpinan Sir Jim Ratcliffe memutuskan untuk mempertahankan Ten Hag di tengah krisis hasil awal musim ini.
Posisi Ten Hag selamat, setidaknya hingga jeda internasional berikutnya, November mendatang.
Lepasnya Tuchel membuat calon pelatih terkuat yang kompeten dihapus dari daftar incar Setan Merah.
Baca Juga: RESMI - Thomas Tuchel Latih Timnas Inggris Mulai 1 Januari 2025
Lantas, tinggal siapa saja sisa kandidat yang tersedia guna mengantisipasi pemecatan Ten Hag?
Manchester Evening News mengapungkan nama Zinedine Zidane sebagai calon pelatih terfavorit yang bisa didatangkan Ratcliffe dkk setelah Tuchel lepas.
Sang legenda Real Madrid dipilih oleh 19 persen suara dari 13.000 lebih responden dalam jajak pendapat di media tersebut.
Persentasenya hanya kalah dari Tuchel (24%).
Zidane juga dianggap satu-satunya calon kompeten selevel dengan Tuchel yang tersedia di pasar.
Sama-sama memiliki gelar Liga Champions, mantan playmaker elegan timnas Prancis itu bahkan punya riwayat hidup lebih mengesankan.
Ia mempersembahkan 11 trofi bagi Los Blancos, dengan sorotan utama jelas berupa hattrick gelar Liga Champions pada 2016-2018.
Namun, Zidane bukannya tanpa potensi kekurangan.
Dirinya sudah tak pernah menukangi tim mana pun sejak 2021.
Real Madrid menjadi satu-satunya klub yang dia tangani sejak banting setir ke dunia racik strategi.
Problem lain yang diyakini bisa menghambatnya di Man United adalah faktor bahasa.
"Saya juga tidak yakin dia berbicara bahasa Inggris secara sangat baik," kata rekannya semasa memperkuat timnas Prancis, Emmanuel Petit.
"Komunikasi sangat penting di ruang ganti," lanjut mantan bintang Chelsea dan Arsenal.
Sir Jim Ratcliffe sedang getol mengirim orang kepercayaanya, Jean-Claude Blanc, untuk menjalin kontak dengan Zidane sebagai langkah penjajakan.
Blanc ialah CEO bidang olahraga INEOS yang pernah pula menjabat sebagai manajer umum dan presiden klub di Juventus.
Di luar nama Zidane, sejumlah kandidat yang beredar di bursa calon pengganti Ten Hag adalah Ruud van Nistelrooy (12%), Michael Carrick (6%), dan Simone Inzaghi (6%).
Adapun calon dengan persentase lebih kecil adalah Massimiliano Allegri (5%), Kieran McKenna (5%), Graham Potter (3%), dan manajer yang digantikan Tuchel di tim nasional, Gareth Southgate (3%).
Hal menarik, ternyata banyak pula responden yang meragukan kapabilitas para kandidat di atas untuk menangani United.
Sebanyak 17 persen suara menyatakan tidak memilih siapa pun dari 9 nama tersebut.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Manchestereveningnews.co.uk |
Komentar