BOLASPORT.COM - Legenda AC Milan, Massimo Ambrosini, mengungkapkan kegelisahaannya saat melihat kiprah mantan klubnya pada musim ini.
Ambrosini memperkuat AC Milan pada selang 1995-2013.
Setelah pensiunnya Paolo Maldini, eks gelandang kelahiran 29 Mei 1977 ini menjadi kapten AC Milan sejak 2009.
Dia mempersembahkan 4 trofi Liga Italia, 1 Coppa Italia, 2 Supercoppa Italiana, 2 Liga Champions, 2 Piala Super Eropa, dan 1 Piala Dunia Klub buat Setan Merah.
Sebagai legenda klub, tentu saja Massimo Ambrosini tetap mengamati performa AC Milan.
Mengomentari perjalanan AC Milan di musim 2024-2025 sejauh ini, Ambrosini mengungkapkan kegalauannya.
Performa tim asuhan Paulo Fonseca memang belum memuaskan.
AC Milan hanya meraih 11 poin dari kemungkinan maksimal 21 dalam 7 laga pertama Liga Italia.
Saat ini I Rossoneri menempati peringkat 6 klasemen Serie A.
Davide Calabria dkk. sudah tertinggal 5 poin dari Napoli yang memuncaki klasemen.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Calciomercato.com |
Komentar