Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Targetkan Timnas Indonesia Raih Poin Lawan Jepang dan Arab Saudi pada November

By Wila Wildayanti - Kamis, 17 Oktober 2024 | 18:15 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (17/10/2024) siang.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (17/10/2024) siang.

BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menargetkan skuad Garuda bisa meraih poin dalam laga melawan Jepang dan Arab Saudi pada November mendatang.

Timnas Indonesia dijadwalkan akan menjamu Jepang pada laga kelima Grup C Kaulifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, pada 15 November 2024.

Kemudian laga keenam, tim Merah Putih akan menghadapi Arab Saudi di stadion yang sama, pada 19 November mendatang.

Untuk menghadapi dua laga ini, tentu saja tak akan mudah bagi skuad Garuda.

Baca Juga: Kevin Diks Marah Usai Skuad Garuda Kalah dari China, Berharap Segera Debut Bersama Timnas Indonesia

Hal ini karena Jepang dan Arab Saudi jauh di atas Timnas Indonesia untuk ranking FIFA-nya.

Jepang bahkan menempati posisi pertama di Asia, dan tim asuhan Hajime Moriyasu itu saat ini berada di ranking ke-16 dunia.

Sedangkan untuk Arab Saudi saat ini mereka menempati posisi ke-56 FIFA.

Melihat dari posisi ini, tentu saja Timnas Indonesia akan menghadapi situasi yang sulit karena tim Merah Putih saat ini menempati ranking ke-129.

Selain itu, Arab Saudi juga sebelumnya telah ditahan imbang Timnas Indonesia 1-1 di kandang pada September lalu.

Untuk itu, bisa jadi mereka datang ke Indonesia dengan motivasi tinggi ingin mengalahkan skuad Garuda.

Sementara untuk lawan Jepang, tentu tak akan menjadi pertandingan yang mudah.

Tim berjulukan Samurai Biru tersebut tak bisa dianggap remeh karena mereka merupakan salah satu tim terbaik di Asia saat ini.

Bahkan Wataru Endo dan kawan-kawan di Piala Dunia 2022 lalu sempat mengalah Jerman dan Spanyol.

Baca Juga: Sukses Bobol Gawang Timnas Indonesia, Bomber Timnas China Jadi Makin Pede

Oleh karena itu, mereka bukan lawan yang mudah, sehingga untuk menghadapi Jepang dan Arab Saudi.

Shin Tae-yong menekankan tim Merah Putih harus melakukan persiapan dengan maksimal.

“Persiapan tim harus baik nantinya,” ujar Shin Tae-yong sambil tersenyum kepada awak media termasuk BolaSport.com di Garuda Store, Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (17/10/2024).

“Tetapi, memang faktanya Jepang dan Arab Saudi pastinya di atas kita secara FIFA Ranking serta prestasi juga,” ucapnya.

Lebih lanjut, pelatih asal Korea Selatan tersebut mengatakan bahwa persiapan Jay Idzes dan kawan-kawan memang harus lebih baik.

Hal ini karena Shin Tae-yong menargetkan Timnas Indonesia bisa meraih poin dari dua laga ini.

Mantan pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 tersebut menekankan apapun yang terjadi mereka harus meraih poin.

Baca Juga: Shin Tae-yong Berharap Kevin Diks Bisa Bela Timnas Indonesia Lawan Jepang dan Arab Saudi 

Ini karena skuad Garuda masih harus berjuang keras agar bisa memenuhi target untuk finis di posisi empat besar Grup C.

Timnas Indonesia ditargetkan finis di posisi empat besar grup C agar bisa melaju ke putaran empat atau play-off Piala Dunia 2026.

Dengan target tersebut, mereka harus mengemas setidaknya 15 poin.

Sementara saat ini, Rizky Ridho dan kawan-kawan menempati posisi kelima klasemen Grup C dengan hanya mengemas tiga poin.

Hasil ini didapatkan setelah timnas Indonesia menahan imbang Arab Suadi, Australia, Bahrain, dan menelan kekalahan dari China.

Baca Juga: Alasan Kevin Diks Akhirnya Memilih Bela Timnas Indonesia - Bukan Karena Kecewa Tidak Dipanggil Belanda

Melihat situasi ini, Shin mengaku akan melakukan persiapan yang sempurna agar bisa mendapatkan poin melawan Jepang dan Arab Suadi nantinya.

Pasalnya, mereka lawan yang sulit dihadapi dan mereka juga memiliki prestasi yang tak bisa diabaikan.

Apalagi kedua tim ini sudah langganan tampil di Piala Dunia, sehingga mereka harus benar-benar siap.

“Jadi, kita harus melakukan persiapan yang jauh lebih sempurna dan baik,” kata Shin Tae-yong.

“Jadi, bagiamana pun caranya, kita harus mendapatkan poin,” tuturnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Sempat Kewalahan Saat Latihan Fisik, Bek Timnas Indonesia Beberkan Pesan Shin Tae-yong

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136