Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Skuad Garuda Gagal Menang Atas Bahrain dan China, Calvin Verdonk Minta Timnas Indonesia Jangan Menyerah

By Sasongko Dwi Saputro - Sabtu, 19 Oktober 2024 | 06:20 WIB
Pemain timnas Indonesia Calvin Verdonk saat konferensi pers menjelang lawan Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
PSSI
Pemain timnas Indonesia Calvin Verdonk saat konferensi pers menjelang lawan Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

BOLASPORT.COM - Bek Timnas Indonesia, Calvin Verdonk angkat bicara usai Skuad Garuda gagal menang atas Bahrain dan China di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Timnas Indonesia mengakhiri jeda internasional bulan Oktober 2024 dengan hasil mengecewakan.

Skuad Garuda bertandang ke markas Bahrain dan China dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Timnas Indonesia imbang 2-2 di markas Bahrain pada Kamis (10/10/2024) malam WIB.

Lima hari kemudian, Skuad Garuda kalah 1-2 di markas China.

Hasil tersebut membuat tim asuhan Shin Tae-yong turun ke peringkat kelima.

Timnas Indonesia mengoleksi tiga poin dari empat laga di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Calvin Verdonk jadi andalan dalam dua laga tersebut.

Baca Juga: Tebus Hasil Mengecewakan dari Bahrain dan China, Jay Idzes Bakar Semangat Timnas Indonesia Sebelum Jumpa Jepang

Pada laga lawan Bahrain, Verdonk diturunkan sebagai wing back kiri dalam formasi 3-4-3.

Namun di laga lawan China, Shin Tae-yong memindahkannya di posisi yang berbeda.

Pemain NEC Nijmegen tersebut diturunkan sebagai bek tengah bagian kiri dalam formasi 3-4-3.

Meski gagal bersinar pada dua laga tersebut, Calvin Verdonk masih belum menyerah.

Dirinya sudah siap untuk kembali memulai misi bangkit.

Pemain 27 tahun tersebut ingin memulai misi bangkit pada laga Skuad Garuda berikutnya.

Laga berikutnya bakal hadir pada November 2024 dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Timnas Indonesia bakal menjamu Jepang dan Arab Saudi.

Baca Juga: Respons Menpora soal Bahrain yang Ketakutan Lawan Timnas Indonesia di Jakarta

Laga tersebut bakal digelar pada 15 dan 19 November 2024.

Semua pertandingan bakal digelar di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.

"Masih ada banyak hal yang harus diperjuangkan," ujar Calvin Verdonk dilansir BolaSport.com dari akun Instagram pribadinya.

"Meskipun kita telah melewatkan beberapa langkah dalam perjalanannya."

"Yang penting sekarang adalah upaya yang kita lakukan mulai dari sini!"

"Jangan pernah menyerah," lanjutnya.

Timnas Indonesia dinilai masih memiliki peluang.

Pasalnya jarak antara peringkat kedua sampai terbawah hanya terpaut dua poin saja.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Instagram

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
15
34
2
Persib
13
29
3
Borneo
15
26
4
Persija Jakarta
15
25
5
Bali United
14
24
6
Persita
15
24
7
PSM
14
23
8
Dewa United
15
22
9
Arema
15
22
10
PSBS Biak
15
22
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
15
34
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
15
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
16
20
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X