Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Calvin Verdonk Sempat Curhat ke Dua Bintang Samurai Biru Sebelum Timnas Indonesia Vs Jepang, Bahas Apa?

By Sasongko Dwi Saputro - Senin, 21 Oktober 2024 | 09:00 WIB
Pemain timnas Indonesia, Calvin Verdonk, sedang menguasai bola saat bertanding di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (10/9/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain timnas Indonesia, Calvin Verdonk, sedang menguasai bola saat bertanding di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (10/9/2024).

BOLASPORT.COM - Pemain belakang Timnas Indonesia, Calvin Verdonk sudah bercerita banyak dengan para pemain Jepang sebelum berduel di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Timnas Indonesia bakal bersua Jepang pada 15 November 2024 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Ini menjadi laga lanjutan Grup C ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Skuad Garuda saat ini duduk di posisi kelima Grup C ronde ketiga klasemen sementara.

Jepang bakal menjadi lawan yang tangguh saat datang ke Jakarta.

Skuad asuhan Hajime Moriyasu tersebut duduk di puncak klasemen sementara dengan catatan 10 poin.

Rekor 100 persen kemenangan mereka berhenti di laga keempat saat ditahan imbang Australia pada 15 Oktober 2024 lalu.

Tentu, situasi ini sangat diwaspadai oleh Verdonk.

Baca Juga: Jelang Laga Timnas Indonesia vs Jepang di SUGBK, Calvin Verdonk Lebih Suka Kawal Pemain Ini Dibanding Takefusa Kubo

Pemain 27 tahun tersebut sudah melakukan komunikasi dengan banyak pemain Jepang.

Salah satunya adalah rekan setimnya sendiri di NEC Nijmegen, Koki Ogawa.

Koki Ogawa berposisi sebagai penyerang tengah Jepang saat ini.

Selain itu, Verdonk juga berkomunikasi dengan Ritsu Doan yang saat ini memperkuat SC Freiburg di Liga Jerman.

Seperti yang diketahui, Ritsu Doan pernah berkarier di Liga Belanda dan mengawali karier di Eropa saat berada di negeri Kincir Angin tersebut.

Ritsu Doan memulai karier bersama FC Groningen pada 2017 sampai 2019 dan hijrah ke PSV Eindhoven sampai 2022.

Sejak 2022, Doan hijrah ke Liga Jerman dan sudah memperkuat Ariminia Bielefeld dan SC Freiburg.

Verdonk mengaku bahwa pemain Jepang punya citra bagus di Liga Belanda.

Baca Juga: Hokky Caraka Lapor ke Jay Idzes Telah Cetak Gol, Striker 20 Tahun Nyaman di Posisi Anyar Sepulang dari Timnas Indonesia

Dirinya sudah bercerita pada Ritsu Doan bahwa ia tak terlalu suka menghadapi bintang Jepang di Real Sociedad, Takefusa Kubo.

Pemain NEC Nijmegen tersebut berkelakar lebih siap menghadapi Ritsu Doan saat Timnas Indonesia vs Jepang.

Jepang punya citra yang baik terhadap kami," ujar Verdonk dilansir BolaSport.com dari Forza NEC.

"Saya bertemu Koki dan Ritsu Doan di Schiphol dalam perjalanan ke Asia."

"Kami membicarakannya saat itu."

"Saya bercanda dengan Doan, saya lebih suka bermain melawan dia daripada Kubo."

“Saya pikir pelatih nasional mereka mengatakan dia berharap Jepang dan Indonesia bisa melaju ke Piala Dunia."

"Itu akan sulit bagi kami, tetapi semuanya berjalan beriringan," lanjutnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza
Sumber : ForzaNEC.nl
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
24
57
2
Arsenal
25
53
3
Nottm Forest
25
47
4
Man City
25
44
5
Bournemouth
25
43
6
Chelsea
25
43
7
Newcastle
25
41
8
Fulham
25
39
9
Aston Villa
25
38
10
Brighton
25
37
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Real Madrid
24
51
2
Atlético Madrid
24
50
3
Barcelona
23
48
4
Athletic Club
23
44
5
Villarreal
24
41
6
Rayo Vallecano
23
35
7
Osasuna
24
32
8
Real Sociedad
23
31
9
Girona
24
31
10
Mallorca
23
31
Klub
D
P
1
Napoli
25
56
2
Inter
24
54
3
Atalanta
25
51
4
Lazio
25
46
5
Juventus
24
43
6
Fiorentina
24
42
7
Milan
24
41
8
Bologna
24
41
9
Roma
24
34
10
Udinese
24
30
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X