Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indra Sjafri Pastikan Timnas U-20 Indonesia Gelar TC di Jepang, Ini Jadwalnya

By Wila Wildayanti - Senin, 21 Oktober 2024 | 20:15 WIB
Pelatih Timnas U-20 Indonesia Indra Sjafri saat memberi keterangan kepada awak media di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, Selasa (21/10/2024).
WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM
Pelatih Timnas U-20 Indonesia Indra Sjafri saat memberi keterangan kepada awak media di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, Selasa (21/10/2024).

BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas U-20 Indonesia Indra Sjafri memastikan tim asuhannya bakal menggelar pemusatan latihan (TC) di Jepang.

Hal ini disampaikan oleh Indra Sjafri di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, Senin (21/10/2024).

Timnas U-20 Indonesia telah memastikan lolos ke Piala Asia U-20 2025.

Setelah lolos ke Piala Asia U-20 2025 ini, tentu saja Indra Sjafri tak bisa bersantai.

Pasalnya, Dony Tri Pamungkas dan kawan-kawan dalam ajang ini diharapkan bisa berbicara banyak.

Baca Juga: Jens Raven Tak Sabar Main Bareng Thom Haye di Timnas Indonesia, Pujian Khusus untuk Calvin Verdonk

Apalagi Piala Asia U-20 2025 ini sekaligus menjadi ajang Kualifikasi Piala Dunia U-20 2025.

Untuk itu, ajang yang bakal berlangsung di China pada 6-23 Februari 2024 ini menjadi laga penting buat Timnas U-20 Indonesia.

Indra Sjafri pun mengatakan bahwa Tim Merah Putih akan menjalani persiapan dengan maksimal untuk menatap ajang dua tahunan ini.

Oleh karena itu, skuad Garuda Nusantara akan menjalani persiapan panjang.

Timnas U-20 Indonesia dijadwalkan bakal menjalani TC di Bali terlebih dahulu.

Setelah itu, tim Merah Putih akan melanjutkan TC ke Jepang.

“Pemain kembali ke klub, nanti tanggal 27 (Oktober) kita TC di Bali sampai tanggal 3,” ujar Indra Sjafri kepada awak media termasuk BolaSport.com di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, Senin (21/10/2024).

“Tanggal 4 (November) kita ke Jepang sampai tanggal 23 November,” ucapnya.

Untuk menjalani TC ini, Indra Sjafri mengatakan bakal memanggil 30 pemain sebagai persiapan menuju Piala Asia U-20 2025 mendatang.

Baca Juga: Pelatih Timnas U-20 Indonesia Indra Sjafri Dukung Penuh Media Cup 2024 

Selama TC di Jepang nantinya, tentu Kadek Arel dan kawan-kawan bakal menjalani beberapa laga uji coba.

Indra Sjafri mengatakan bahwa PSSI tengah menyiapkan lima uji coba buat Timnas U-20 Indonesia.

Ini dilakukan sebagai salah satu persiapan tim nantinya.

Setelah dari Jepang, nantinya Tim Merah Putih juga direncanakan kembali menjalani pesiapan di Bali.

Skuad Garuda Nusantara dijadwalkan menjalani TC panjang, dengan harapan bisa mempersiapkan tim dengan maksimal dan target tampil di Piala Dunia U-20 pun bisa terwujud nantinya.

Baca Juga: Pulang ke Persija, Kapten Timnas U-20 Indonesia Ingin Berburu Menit Bermain

“Uji coba lima kali, ini lagi diatur (lawannya),” kata Indra Sjafri.

“Besok Pak Sekjen ketemu sama Kedubes Jepang kalau tidak salah,” jelasnya.

“Sampai 23 November setelah itu balik, TC ke Bali, sampai Natal.”

Sementara itu, Indra Sjafri pu mengaku bahwa ia masih akan memperbaiki beberapa kekurangan dari tim Merah Putih.

Menurutnya, untuk pemain muda ini memang masih banyak kekurangan.

Baca Juga: PSSI Masih Proses Pemain Keturunan untuk Perkuat Timnas U-20 Indonesia, Timnas Senior Masih Pendekatan

Untuk itu, ia menilai bahwa pemain muda ini butuh proses buat meningkatkan kualitas.

Oleh karena itu, tim akan menjalani persiapan dengan maksimal jelang menghadapi Piala Asia U-20 2025.

Saat ini, drawing Piala Asia U-20 2025 belum dilakukan, sehingga Timnas U-20 Indonesia pun belum mengetahui siaoa lawannya.

“Banyak, tim usia muda itu tim yang lagi berproses,” tutur Indra.

“Proses itu yang diisi kualitas latihan kualitas edukasi-edukasi lainnya,” pungkasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Italia - Bukti Bukan Jago Kandang, Inter Milan Bantai Juara Lawas Serie A

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X