BOLASPORT.COM - Pelatih tim muda Hanoi FC, Pham Minh Duc menilai Vietnam masih menjadi tim kuat di Asia Tenggara menjelang ASEAN Cup 2024.
Di ASEAN Cup 2024, Vietnam berada di Grup B bersama timnas Indonesia, Filipina, Myanmar, dan Laos.
Pham Minh Duc menilai timnas Indonesia menjadi tim paling kuat untuk menjadi pesaing Vietnam di Grup B.
"Melihat 2 bulan dari sekarang hingga akhir tahun, di Piala AFF, grup kita ada Myanmar, Laos, Filipina... Hanya Indonesia yang kuat," kata Pham Minh Duc, dikuti dari Soha.
Akan tetapi ia menilai Vietnam juga masih menjadi tim kuat di ASEAN.
"Saya tetap yakin dengan level timnas Vietnam, di Asia Tenggara, kita masih tim yang kuat," kata Pham Minh Duc.
"Kalau ketemu tim dari Asia Barat dan Asia, pasti beda, kita akan kesulitan," ujarnya.
Ia juga menyarankan Vietnam bisa diperkuat sederet pemain berpengalaman, salah satunya Nguyen Cong Phuong.
"Di Asia Tenggara, dengan pemain seperti Van Quyet, Tuan Hai, Tien Linh, atau Vi Hao yang juga sangat bagus, dan mungkin Cong Phuong juga," kata Pham Minh Duc.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Komentar