BOLASPORT.COM - Roberto Mancini resmi meninggalkan timnas Arab Saudi hanya 49 hari setelah dibikin frustrasi timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Kepergian Roberto Mancini dibeberkan akun resmi timnas Arab Saudi, Kamis (24/10/2024) menjelang pergantian hari ke Jumat.
Dalam pengumumannya, mantan arsitek Manchester City dan Inter Milan disebut sepakat dengan federasi untuk mengakhiri kerja sama.
Kontrak kerja yang sedianya akan berakhir pada 2027 kudu selesai lebih dini.
Pelatih juara Euro 2020 bersama timnas Italia itu hanya memimpin Saudi selama 14 bulan.
"Dewan Direksi Federasi Sepak Bola Arab Saudi dan pelatih tim nasional, Roberto Mancini, mencapai persetujuan bersama hari ini yang mencakup berakhirnya hubungan kontrak kerja," tulis pernyataan di akun X SaudiNT.
Walau ditegaskan mundur atas kesepakatan bersama, kepergian Mancini diduga hanya diperhalus untuk alasan pemecatan.
Pasalnya, publik Saudi sudah ramai menyuarakan ketidakpuasan atas kinerja The Green Falcons di bawah asuhannya.
Mancini ramai melahap kritik dari fan, media, maupun pengamat sepak bola lokal soal penampilan pasukannya.
Timnas Indonesia bisa dikatakan memiliki andil dalam keterpurukan pelatih berusia 59 tahun ini.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | aawsat.com |
Komentar