Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Man United Gagal Menang Lagi di Liga Europa, Sahabat Cristiano Ronaldo Jadi Biang Kerok

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Jumat, 25 Oktober 2024 | 13:15 WIB
Sahabat Cristiano Ronaldo, Diogo Dalot, disebut menjadi biang kerok setelah Manchester United gagal menang lagi di Liga Europa.
TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO
Sahabat Cristiano Ronaldo, Diogo Dalot, disebut menjadi biang kerok setelah Manchester United gagal menang lagi di Liga Europa.

BOLASPORT.COM - Sahabat Cristiano Ronaldo, Diogo Dalot, disebut menjadi biang kerok setelah Manchester United gagal menang lagi di Liga Europa.

Manchester United kembali menuai hasil kurang memuaskan saat melakoni matchday 3 Liga Europa 2024-2025 melawan Fenerbahce.

Dalam pertandingan tersebut, Manchester United bertindak sebagai tim tamu dengan bertandang ke markas Fenerbahce di Stadion Sukru Saracoglu, Kamis (24/10/2024).

Meski bertindak sebagai tim tamu, Manchester United berhasil mencetak gol lebih dulu.

Christian Eriksen menjadi pemecah kebuntuan bagi Setan Merah lewat golnya pada menit ke-15.

Akan tetapi, Manchester United gagal mempertahankan keunggulan mereka setelah Youssef En-Nesyri mencetak gol penyeimbang.

En-Nesyri sukses mencetak gol penyama kedudukan pada menit ke-49 setelah menerima umpan dari Allan Saint-Maximin.

Baca Juga: Dikartu Merah Lawan Man United, Mourinho Terpaksa Duduk di Tangga Stadion

Gol dari penyerang asal Maroko itu rupanya membuat kedudukan sama kuat 1-1 bertahan hingga laga berakhir.

Dengan demikian, Manchester United kembali gagal meraih kemenangan di Liga Europa.

Sejauh ini, Bruno Fernandes dkk. hanya berhasil meraih tiga hasil imbang dari tiga laga pertama mereka.

Catatan itu membuat Manchester United menduduki peringkat ke-21 di klasemen sementara Liga Europa.

Manchester United hanya mengumpulkan 3 poin dari 3 laga.

Hasil imbang ketiga secara beruntun ini pun mendapat komentar langsung dari legenda Manchester United, Paul Scholes.

Scholes menyebut bahwa ada satu nama yang bertanggung jawab atas hasil imbang kali ini.

Baca Juga: Hasil Lengkap Liga Europa - Mees Hilgers dkk Alami Kekalahan Perdana, Man United Masih Tanpa Kemenangan

Sosok yang dimaksud adalah bek kanan Manchester United, Diogo Dalot.

Scholes menuding Dalot bertanggung jawab atas gol yang dicetak oleh En-Nesyri.

Sahabat Cristiano Ronaldo itu gagal menghalau Saint-Maximin yang menjadi pemberi assist untuk gol tersebut.

Padahal, Dalot harusnya bisa menghentikan Saint-Maximin lebih awal sehingga tidak ada gol yang tercipta.

"Saya pikir Dalot sedikit bersalah dalam hal itu," kata Scholes di TNT Sports.

"Anda tahu persis apa yang akan dilakukan Saint-Maximin dalam situasi itu."

"Dia [Dalot] perlu menunjukkan lebih banyak urgensi, keluar mengawalnya karena Anda tahu mereka memiliki pemain yang berbahaya di dalam kotak penalti."

Baca Juga: Hasil Liga Europa - Jose Mourinho Dikartu Merah, Man United Gagal Menang atas Fenerbahce karena Si Penghancur Mimpi Cristiano Ronaldo

"Itu adalah umpan yang bagus dan dia (Saint-Maximin) tidak akan meleset dari sana, tetapi Dalot tidak melakukan itu dengan cukup baik."

"Dia baik-baik saja, salah satu pemain yang lebih baik untuk United musim ini, tetapi dia harus mendapatkan sisi lain dari permainannya dengan benar."

"Anda harus menghentikannya sejak awal, jika tidak, mereka akan mencetak gol karena dia (Saint-Maximin) adalah ancaman yang nyata," pungkas Scholes.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : TNT Sports
REKOMENDASI HARI INI

Klarifikasi Eks Bintang Film Dewasa Mia Khalifa soal Hubungan dengan Junior Lionel Messi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136

TERPOPULER

Close Ads X