Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Francesco Totti Main Lagi di Como, Mirwan Suwarso: Kami Tidak Segila Itu

By Dwi Widijatmiko - Selasa, 29 Oktober 2024 | 06:40 WIB
Legenda AS Roma, Francesco Totti, mengaku masih sanggup bermain lagi walaupun sudah pensiun selama hampir 8 tahun.
VALERY HACHE/AFP
Legenda AS Roma, Francesco Totti, mengaku masih sanggup bermain lagi walaupun sudah pensiun selama hampir 8 tahun.

BOLASPORT.COM - Como memberikan komentar soal rumor bahwa legenda AS Roma, Francesco Totti, akan bermain lagi untuk mereka.

Belakangan ini Liga Italia sedang dihebohkan rumor Totti akan kembali bermain.

Mantan kapten AS Roma itu sudah pensiun selama hampir 8 tahun.

Francesco Totti menghabiskan seluruh kariernya di AS Roma pada selang 1993-2017.

Dia mengoleksi 786 penampilan di semua ajang dan mencetak 307 gol.

Totti mempersembahkan 1 gelar juara Liga Italia, 2 Coppa Italia, dan 2 Supercoppa Italiana buat I Lupi.

Saat ini Er Pupone sudah berumur 48 tahun.

Namun, dia mengaku masih cukup fit untuk kembali bermain.

Muncul sebagai salah satu pengisi acara EA7 World Legends Padel Tour, Totti mengeluarkan komentar mengejutkan.

"Saya punya waktu untuk bermain di final turnamen padel ini pada akhir November."

"Untuk Serie A, setidaknya saya butuh waktu 2 bulan untuk berlatih."

"Apakah saya bercanda? Tidak, saya serius."

"Sudah ada satu atau dua klub dalam pikiran saya. Sekarang mari lihat apa kata kepala dan tubuh saya."

"Kepala sudah tahu jawabannya. Untuk tubuh kita lihat saja nanti."

"Siapa yang tahu apa yang akan terjadi tahun depan?"

Nama Como langsung disebut-sebut sebagai klub Totti jika dia kembali bermain.

Sebelum ini klub promosi Serie A milik orang Indonesia itu memang sudah terlihat getol mengumpulkan pemain-pemain veteran.

Como sempat mendatangkan Raphael Varane.

Mereka saat ini juga masih memiliki Pepe Reina, Sergi Roberto, dan Alberto Moreno di dalam skuadnya.

Bukan hanya soal kualitas teknik, Como memakai pemain-pemain veteran ini sebagai alat pemasaran.

Baru kembali ke Serie A, I Lariani butuh eksposur yang besar.

Apalagi, Grup Djarum sebagai pemilik juga memakai Como untuk mempromosikan potensi wisata wilayah tempat klub tersebut berlokasi.

Totti akan memenuhi profil pemain yang dibutuhkan Como.

Dirumorkan sebagai calon klub baru Francesco Totti, Como segera memberikan respons.

Tanggapan diberikan oleh Mirwan Suwarso yang mewakili Djarum Group sebagai pemilik klub.

"Kami bisa ekstrem tetapi tidak pada level itu," kata Mirwan singkat seperti dikutip dari La Provincia.

Membayangkan Totti kembali bermain saja memang sudah menjadi pemikiran yang gila.

Sudah berumur hampir 50 tahun, Totti akan menjadi pemain tertua dalam sejarah Serie A jika kembali merumput.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Target PSSI untuk Shin Tae-yong, Syukur-syukur Timnas Indonesia Juara ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136