BOLASPORT.COM - Man United siap untuk menikung Man City dengan eks kompatriot Cristiano Ronaldo menjadi kandidat kuat pelatih baru klub.
Manchester United bergerak cepat mencari pengganti Erik ten Hag dengan nama juru taktik Sporting CP, Ruben Amorim, yang dibidik.
Dalam beberapa jam pasca-pemecatan Erik ten Hag, Man United bergegas untuk mencari suksesornya.
Sebagaimana diketahui Man United dan Erik ten Hag resmi berpisah pada Senin (28/10/2024) waktu setempat.
Hasil mengecewakan kontra West Ham United pada pekan ke-9 Liga Inggris 2024-2025 membuat Setan Merah ketok palu untuk nasib Ten Hag.
Sebagai gantinya, Ruud van Nistelrooy didapuk menjadi pelatih interim hingga batas waktu yang tidak ditentukan.
Terkait pengganti Ten Hag, sejumlah nama sudah masuk dalam daftar Man United.
Baca Juga: Man United Memang Sudah Siapkan Ruud van Nistelrooy Jadi Suksesor Erik ten Hag sejak Awal Musim
Namun, terdapat satu nama kuat yang digadang-gadang untuk segera menjabat sebagai nakhoda anyar di Old Trafford.
Dikutip BolaSport.com dari Manchester Evening News, Man United mendekati juru taktik Sporting CP, Ruben Amorim.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Manchestereveningnews.co.uk, The Athletic |
Komentar