BOLASPORT.COM - Persib Bandung masih belum terkalahkan hingga pekan kesembilan Liga 1 2024/2025.
Terkini, Persib sukses mengantongi tiga poin di markas Persik Kediri di Stadion Brawijaya, Kediri, Senin (28/10/2024) malam WIB.
Ini jadi kemenangan tandang perdana Persib usai sembilan laga di Liga 1 musim ini.
Meski begitu, tiga poin tersebut didapatkan dengan cara yang sulit.
Persib harus mengakhiri babak pertama dengan hasil imbang tanpa gol.
Tim berjuluk Maung Bandung langsung membuka keunggulan pada menit ke-49 melalui gol bunuh diri Dede Sapari.
Persik Kediri menambah intensitas serangan usai tertinggal satu gol.
Namun, upaya Persik Kediri tersebut sudah masuk dalam perangkat taktik Bojan Hodak.
Baca Juga: Kata Bojan Hodak Usai Persib Tumbangkan Persik Kediri, Sumringah dengan Comeback-nya David da Silva
Persib sukses memperbesar keunggulan melalui skema serangan balik.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar