BOLASPORT.COM - Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, menunjukkan pace gila saat sesi free practice alias latihan bebas pertama (FP1) MotoGP Malaysia 2024.
Francesco Bagnaia melakukan dua putaran di bawah rekor waktu lap balapan dalam FP1 MotoGP Malaysia yang digelar di Sirkuit Sepang, Selangor, Malaysia, Jumat (1/11/2024).
Belum ada yang bisa menandingi torehan waktu lap 1 menit 58,795 detik milik sang juara bertahan dalam sesi selama 45 menit ini.
Sementara itu pemandangan menarik terjadi ketika pembalap pengganti, Andrea Iannone (Pertamina Enduro VR46), langsung menembus 10 besar.
Pembalap yang baru kembali setelah 5 tahun absen dari MotoGP itu menempati urutan kesembilan dengan waktu terbaik 2 menit 0,651 detik.
Iannone mengungguli mantan rivalnya, Marc Marquez (Gresini Racing), yang berada di urutan ke-12 meski tampaknya bertahan dengan ban lama.
Empat menit sesi berjalan, Marquez dan Iannone sudah terlihat berjalan beriringan.
Marquez memang sosok yang tepat bagi Iannone untuk belajar lagi karena si Alien menjadi pembalap tercepat di atas motor yang ditungganginya yaitu Ducati Desmosedici GP23.
Namun, Marquez segera berada di luar jangkauan sosok yang disebut sebagai satu-satunya rival yang ditakutinya di kelas Moto2 itu.
Perbedaan waktu antara keduanya terlihat pada putaran pertama di mana Marquez mencetak 2 menit 3,892 detik sedangkan Iannone 2 menit 11 detik.
Editor | : | Ardhianto Wahyu |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar