BOLASPORT.COM - Davide Frattesi mencatatkan rekor ngeri dan berhasil membawa Inter Milan menang atas Empoli di Liga Italia 2024-2025.
Inter Milan melakoni giornata ke-10 Liga Italia 2024-2025 dengan melawan tim papan tengah, Empoli.
Dalam pertandingan kali ini, Inter Milan bertindak sebagai tim tamu dengan bertandang ke markas Empoli di Stadion Carlo Castellani Computer Gross Arena pada Rabu (30/10/2024) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.
Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi, pun menurunkan skema terbaiknya pada pertandingan kali ini demi meraih tiga poin.
Hasilnya, I Nerazzurri pun mampu mendominasi jalannya pertandingan dengan penguasaan bola mencapai 78 persen.
Selain itu, Inter Milan juga berhasil melepaskan 15 tembakan dengan 5 di antaranya mengarah tepat ke gawang Empoli.
Di sisi lain, Gli Azzurri juga bisa meluncurkan 1 shots on target dari 6 kali percobaan ke gawang Inter Milan.
Jalannya Pertandingan
Meski bertindak sebagai tim tamu, Inter Milan langsung memberi tekanan kepada lini belakang Empoli.
Tekanan itu berbuah peluang emas pada menit ke-12 lewat skema tendangan bebas oleh Federico Dimarco.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Lega Serie A |
Komentar